Inilah 4 Buah Penghancur Batu Ginjal

Discussion in 'Health & Medical' started by Silmi Alimatul, Nov 20, 2018.

  1. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Sebagian besar dari kita pasti sudah tidak asing lagi dengan penyakit batu ginjal bukan. Ya penyakit yang sering ditandai dengan sakit pinggang, kencing berdarah, mual hingga muntah ini banyak terjadi di masyarakat kita. Batu ginjal juga lebih banyak menyerang orang di atas 40 tahun, tahukah Anda bila ternyata beberapa buah di sekitar kita bisa dimanfaatkan sebagai obat alami batu ginjal. Apa sajakah buah tersebut? Berikut ini informasinya.

    1. Buah Apel
    Yang pertama ada buah apel yang terkenal baik untuk kesehatan tubuh, apel ini mengandung antioksidan berupa vitamin A serta C yang mampu mengatasi batu ginjal secara alami. Selain itu buah ini juga bermanfaat untuk : Menurunkan kadar kolesterol jahat, mengurangi resiko terkena kanker dan penyakit kardiovaskular seperti stroke dan jantung.

    2. Lemon
    Buah penghancur batu ginjal berikutnya adalah lemon, lemon terkenal akan rasanya yang asam namun kaya akan manfaat untuk kesehatan tubuh. Buah ini bisa membantu mengurangi batu ginjal yang telah terbentuk. Dimana fungsi lemon ialah mencairkan batu ginjal kecil lalu membuangnya keluar dari tubuh.

    3. Anggur
    Selanjutnya ialah buah anggur selain mempunyai rasa enak dan segar, anggur ini ternyata juga memiliki kandungan nutrisi yang dapat membantu menyembuhkan penyakit secara alami. Salah satunya ialah batu ginjal, cara untuk mendapatkan manfaat anggur satu ini ialah dengan mengkonsumsi anggur beserta kulit dan bijinya.

    Hal ini karena biji anggur justru lebih banyak mengandung antioksidan yang berfungsi sebagai penyembuh penyakit daripada daging buah anggur sendiri.

    4. Buah Ceri
    Ceri merupakan buah yang imut, kecil, dan berwarna merah. Buah ini banyak digunakan sebagai hiasan cake tertentu dan diletakkan di atasnya. Namun tahukah Anda bila buah ceri ini juga mempunyai manfaat untuk mengatasi penyakit ginjal. Cobalah untuk mengkonsumsi rutin buah satu ini.
     
  2. Hamidah

    Hamidah Member

    Joined:
    Nov 24, 2017
    Messages:
    72
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Baru tau kalau ternyata bisa buat penghancur batu ginjal...
     
Loading...

Share This Page