Inilah Buah-Buahan Penambah Hb Darah

Discussion in 'Health & Medical' started by Rinda Septiani, Nov 7, 2017.

Tags:
  1. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Seperti yang kita tahu bahwa buah-buahan sangat banyak manfaatnya untuk tubuh, salah satu manfaat buah ialah bisa menambah Hb darah yang rendah. Dalam buah-buahan terkandung antioksidan, vitamin, serta mineral yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.

    Buah yang kaya akan kandungan zat besi sangat disarankan untuk dikonsumsi oleh penderita Hb darah yang rendah. Berikut buah yang disarakan untuk Hb darah rendah ;

    1. Apel
    Apel ini buah yang banyak digemari masyarakat karena rasanya yang enak, pernahkah Anda mendengar bila mengkonsumsi 1 buah apel setiap hari maka Anda tidak perlu pergi ke dokter. Ini karena buah apel yang memiliki banyak manfaat termasuk untuk menambah Hb darah, dalam apel terkandung zat besi yang tinggi yang bermanfaat dalam proses pembentukan sel darah merah. Apel juga mengandung vitamin C yang mampu memaksimalkan penyerapan zat besi oleh tubuh.

    2. Delima
    Buah yang berwarna merah ini mengandung zat besi serta kalsium yang penting untuk penderita Hb darah rendah. Delima juga mampu meningkatkan jumlah hemoglobin serta mempercepat sirkulasi darah, ini karena kandungan mineral seperti potasium serta tembaga yang ada di dalam buah delima.

    3. Jambu Biji
    Buah yang selanjutnya ialah jambu biji buah ini sangat nikmat bila dijadikan jus. Jambu biji dapat meningkatkan kadar sel darah merah dalam tubuh, jambu biji tinggi akan vitamin C, vitamin A, vitamin B1 serta zat besi yang penting dalam pembentukan hemoglobin. Akan lebih maksimal bila Anda mengkonsumsi jambu biji yang berwarna merah.

    4. Stroberi
    Buah stroberi terkenal akan kandungan vitamin C nya namun ada kandungan-kandungan yang tak kalah bermanfaat yakni vitamin A, E, K, B1, B2, B3, B6 zat besi, mangan, serta kalsium. Untuk itu mulailah konsumsi buah stroberi.

    Anda juga bisa mengkonsumsi buah yang kaya akan zat besi lainnya seperti, semangka, kismis, anggur, tomat, apel, pisang, jeruk, dan lain sebagainnya.

    Sekian semoga bermanfaat :)
     
Loading...

Share This Page