Jam Karet

Discussion in 'General Lifestyle' started by wienwide, Apr 14, 2014.

  1. wienwide

    wienwide New Member

    Joined:
    Mar 24, 2014
    Messages:
    1
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    [​IMG]Semua orang sudah paham istilah ‘Jam Karet’ dan sudah tidak asing lagi di telinga orang Indonesia. Jam Karet bukan artinya jam yang terbuat dari bahan karet tapi menjelaskan suatu keadaan ‘tidak tepat waktu’ seperti keterlambatan dimulainya suatu acara karena masih harus menunggu peserta acara datang. Jadi Jam Karet sama sekali tidak ada hubungannya dengan jenis karet apa pun. Bahan karet sifatnya melar dan dapat ditarik sehingga bila dikaitkan dengan jam memiliki arti waktu yang fleksibel, waktu yang diulur seperti karet.

    Jam Karet sudah terlanjur melekat sebagai kebiasaan orang Indonesia. Alasan yang seringkali dijadikan dasar yaitu kemacetan lalu lintas, tidak ada transportasi umum, dll. Namun bagi sebagian orang, keterlambatan bisa membuat orang frustasi, apalagi bagi para pengusaha dan professional yang terbiasa dengan jadwal aktivitas yang terencana.

    Kini sudah saatnya budaya Jam Karet diminimalisir, dengan dimulai dari diri sendiri, keluarga, sanak saudara, dan lingkungan. Tumbuhkan sikap ‘tepat waktu’ dan lakukanlah secara terus menerus. Pada era globalisasi sekarang ini, ‘tepat waktu’ sudah menjadi tuntutan karena dengan menerapkan sistem manajemen waktu yang baik maka efektifitas dan efisiensi kerja akan tercapai.

    Jam dinding dengan bentuk yang menarik dan dapat terlihat jelas di lingkungan kerja akan berguna untuk mengingatkan orang-orang di dalamnya bahwa waktu itu sangat berharga.
     
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,093
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    wah pas saya lihat judulnya

    wah pas saya lihat judulnya saya kira jam yang terbuat dari karet beneran *jail*
     
  3. BEIM

    BEIM Active Member

    Joined:
    Mar 17, 2014
    Messages:
    1,358
    Likes Received:
    36
    Trophy Points:
    48
    ternyata

    ternyata hanya perumpamaan.. kirain beneran judulnya
     
Loading...

Share This Page