Kanker Payudara Stadium Awal

Discussion in 'Health & Medical' started by Sri Mulyani, Mar 31, 2018.

  1. Sri Mulyani

    Sri Mulyani Member

    Joined:
    Feb 2, 2018
    Messages:
    192
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    Pada kesempatan kali ini kami akan membahas salah satu penyakit yang populer dan sangat ditakutkan oleh setiap wanita. Penyakit ini ditakuti karena pasalnya di Indonesia sendiri penyakit ini menjadi ancaman terbesar yang memicu kematian. Penyakit apakah itu?​

    Waspada Kanker Payudara!
    Simak Artikel >> Obat Alami Kanker Payudara Stadium Awal Untuk Mendapatkan Solusinya
    [​IMG]

    Sekilas Tentang Penyakit Kanker Payudara

    Kanker payudara merupakan terbentuknya tumor ganas yang diawali dari sel payudara. Tumor ganas sendiri merupakan kumpulan sel kanker atau sel abnormal yang berkembang dengan sangat cepat dan tidak terkendali, sel-sel abnormal tersebut menyebar kedalam jaringan tubuh melalui aliran darah. Sel-sel kanker ini akan menyerang jaringan tubuh disekitarnya atau bahkan menyebar keseluruh bagian tubuh. Penyakit payudara umumnya terjadi pada wanita, namun tidak jarang juga penyakit ini terjadi pada pria. Penyakit kanker payudara adalah penyakit yang ditakuti oleh wanita, pasalnya penyakit kanker payudara ini menempati urutan kedua pada deretan penyakit yang membahayakan setelah penyakit kanker rahim.

    Ciri-ciri Penyakit Kanker Payudara Stadium Awal

    Berikut ini adalah gejala dan ciri-ciri penyakit kanker payudara yang perlu Anda kenali :

    [​IMG]

    • Munculnya benjolan pada payudara. Meski benjolan ini tidak selalu terasa sakit, namun Anda perlu berwaspada saat menemukan benjolan pada payudara.
    • Puting payudara terasa sakit. Gejala yang mengidentifikasi penyakit kanker payudara yang selanjutnya adalah timbulnya rasa sakit pada puting payudara. Selain terasa sakit, puting juga biasanya mengalami perubahan dan mengeluarkan cairan yang tidak normal.
    • Warna kulit payudara menjadi berubah. Beberapa orang yang tidak waspada atau tidak menyadari akan mengira bahwa kondisi ini hanya infeksi kulit biasa. Kulit payudara akan menjadi kemerahan seperti iritasi dengan tekstur kulit yang berubah menyerupai tekstur kulit jeruk. selain itu pengidap kanker payudara akan mendapati perubahan kulit yang cukup signifikan, pasalnya kulit payudara akan tampak menebal dan berlekuk-lekuk.
    • Benjolan juga muncul pada ketiak. Meski termasuk kedalam jenis kanker payudara, namun pada beberapa kasus banyak ditemui penderita kanker payudara juga mengalami benjolan pada ketiak. Hal tersebut karena sel kanker menyerang hingga ke jaringan payudara yang meluas hingga ke bawah ketiak.
    Penyebab Penyakit Kanker Payudara
    Meski sampai saat ini belum diketahui dengan pasti apa yang menjadi penyebab penyakit kanker payudara, namun beberapa hal berikut ini biasanya beresiko tinggi memicu penyakit kanker payudara, diantaranya :
    • Faktor usia. Hal ini dikarenakan semakin bertambahnya usia, imunitas tubuh pun akan semakin menurun sehingga meninggikan resiko terjangkitnya beberapa penyakit seperti kanker payudara.
    • Faktor genetik atau keturunan.
    • Terlalu sering mengkonsumsi alkohol dan minuman keras.
    • Jaringan payudara tampak tebal pada mammogram.
    • Menstruasi lebih cepat (pada usia yang terlalu muda).
    • Tidak pernah melahirkan, atau melahirkan pada usia yang terlalu tua.
    • Menopause pada usia lanjut.
    • Obesitas juga dapat menjadi salah satu pemicunya.
     
Loading...

Share This Page