Ketahuilah Ciri Ciri Penyakit Sinusitis Akut

Discussion in 'Health & Medical' started by aisusisursilah, Oct 2, 2019.

  1. aisusisursilah

    aisusisursilah Member

    Joined:
    May 23, 2018
    Messages:
    668
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Sinusitis merupakan salah satu penyakit yang menyerang sistem pernafasan manusia, penyakit satu ini sangat dikenal dan banyak terjadi di masyarakat kita. Ini merupakan kondisi dimana terjadi infeksi atau pembengkakan pada sinus atau rongga wajah, dimana biasanya terjadi akibat ada penyumbatan di dalamnya. Penyakit sinusitis ini bisa terjadi pada siapa saja tanpa mengenal usia dan jenis kelamin, sinusitis ini sering digolongkan menjadi 2 jenis yakni sinusitis akut dan kronis.

    Sinusitis akut merupakan kondisi dimana gejala penyakit sinusitis bisa muncul secara tiba-tiba dan berlangsung dalam jangka waktu pendek (biasanya 4 minggu). Nah untuk yang lebih parah ialah sinusitis kronis dimana peradangan sinus terjadi dalam jangka waktu yang lebih lama sekitar 3 bulan dan sering kambuh. Penyakit ini tidak bisa dianggap sepele sebab bisa mengakibatkan kondisi yang lebih parah, untuk mencegah hal tersebut segera lakukan pengobatan jika dirasa sering mengalami gejala sinusitis.

    Berikut ini gejala sinusitis akut yang sering kali disepelekan atau diabaikan, diantaranya ialah :
    • Keluar lendir (ingus) berwarna hijau atau kuning.
    • Demam - ciri satu ini memang jarang terjadi, demam ini merupakan reaksi tubuh dalam melawan penyakit.
    • Wajah terasa nyeri atau tertekan - ini merupakan ciri utama penyakit sinusitis, yakni adanya rasa sakit pada dahi dan wajah.
    • Batuk - ciri ini muncul akibat ingus yang mengalir ke bagian belakang tenggorokan, yang membuat penderitanya mengalami batuk terus menerus.
    • Hidung mampet atau tersumbat - gejala ini muncul karena infeksi yang terjadi akibat ingus, yang kemudian bisa mengakibatkan pembengkakan pada sinus di dalam.
    • Fungsi indra penciuman memburuk (sulit menangkap bau) - akibat terjadi peradangan daya penciuman hidung menjadi berkurang.
    • Beberapa ciri yang lain mirip dengan flu.
    Bila Anda mengalami 2 atau lebih gejala diatas, maka kemungkinan besar Anda menderita penyakit sinusitis akut. Selain gejala tadi beberapa penderita sinusitis akut juga mengeluhkan : Sakit gigi, kelelahan, hingga bau mulut. Gejala tadi siapa berlangsung selama 2 hingga 4 minggu lamanya.
     
Loading...

Share This Page