Kisah Wanita Pezina dan Seekor Anjing yang Kehausan

Discussion in 'General Discussion' started by Faidah Wa, Apr 18, 2015.

  1. Faidah Wa

    Faidah Wa Member

    Joined:
    Apr 14, 2015
    Messages:
    59
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, dia berkata: Nabi shallallahu 'alaihi wasallam telah bersabda

    ‏« ﺑَﻴْﻨَﻤَﺎ ﻛَﻠْﺐٌ ﻳُﻄِﻴﻒُ ﺑِﺮَﻛِﻴَّﺔٍ ﻛَﺎﺩَ ﻳَﻘْﺘُﻠُﻪُ ﺍﻟْﻌَﻄَﺶُ؛ ﺇِﺫْ ﺭَﺃَﺗْﻪُ ﺑَﻐِﻲٌّ ﻣِﻦْ ﺑَﻐَﺎﻳَﺎ ﺑَﻨِﻲ ﺇِﺳْﺮَﺍﺋِﻴﻞَ؛ ﻓَﻨَﺰَﻋَﺖْ ﻣُﻮﻗَﻬَﺎ ﻓَﺴَﻘَﺘْﻪُ؛ ﻓَﻐُﻔِﺮَ ﻟَﻬَﺎ ﺑِﻪِ‏»

    "Tatkala ada seekor anjing yang hampir mati karena kehausan berputar-putar mengelilingi sebuah sumur yang berisi air, tiba- tiba anjing tersebut dilihat oleh seorang wanita pezina dari Bani Israil, kemudian wanita tersebut melepaskan khufnya (sepatunya untuk turun ke sumur dan mengisi air ke sepatu tersebut) lalu memberi minum kepada si anjing tersebut. Maka Allah pun mengampuni wanita tersebut karena amalannya itu "

    HR. Al Bukhariy (3321, 3467) dan Muslim 2245
    ---------------------

    Ibnul Qoyyim rahimahullah berkata:

    "Apa yang ada di hati wanita pezina yang melihat seekor anjing yang sangat kehausan hingga menjilat-jilat tanah. Meskipun tidak ada alat, tidak ada penolong, dan tidak ada orang yang bisa dia nampakkan amalannya, namun tegak di hatinya (tauhid dan keikhlasan) yang mendorongnya untuk turun ke sumur dan mengisi air di sepatunya, dengan tanpa mempedulikan bisa jadi dia celaka, lalu membawa air yang penuh dalam sepatu tersebut dengan mulutnya agar memungkinkan dirinya untuk memanjat sumur. Selain itu tawadhu' wanita pezina ini terhadap makhluk yang biasanya dipukul oleh manusia. Lalu diapun memegang sepatu tersebut dengan tangannya lalu menyodorkannya ke mulut anjing tanpa ada rasa mengharap sedikitpun dari anjing adanya balas jasa atau rasa terima kasih. Maka sinar tauhid yang ada di hatinya tersebut pun membakar dosa -dosa zina yang pernah dilakukannya, maka Allah pun mengampuninya"

    Madarijus Salikiin 1 / (280, 281)
    ----------------------------------------------------------------------

    Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah
    berkata:

    "Wanita (pezina) ini memberi minum kepada seekor anjing dengan keimanan yang murni yang terdapat dalam hatinya maka diapun diampuni (oleh Allah), tentu saja tidak semua pezina yang memberi minum kepada seekor anjing maka akan diampuni. Demikian pula lelaki yang menjauhkan dahan berduri dari tengah jalan, tatkala itu dia melakukannya
    dengan keimanan yang murni dan keikhlasan yang memenuhi hatinya, karenanya diapun diampuni. Karena sesungguhnya amalan-amalan bertingkat-tingkat sesuai dengan kadar keimanan dan keikhlasan yang ada di hati.

    ✅Sesungguhnya ada dua orang yang berdiri dalam satu shaf sholat akan tetapi pahala sholat mereka jauh berbeda antara satu dengan yang lainnya seperti jauhnya jarak antara langit dan bumi. Dan tidak semua orang yang memindahkan dahan berduri dari tengah jalan otomatis diampuni dosa-dosanya"

    Minhajus Sunnah 6 / (221, 222)
    ---------------------
    Selengkapnya Baca Di Sini
     
  2. Faidah Wa

    Faidah Wa Member

    Joined:
    Apr 14, 2015
    Messages:
    59
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Dari kisah bisa diambil ibroh / pelajaran yg berharga darinya
     
Loading...

Share This Page