Lakukan Hal Ini Saat Muda Agar Tidak Menyesal Seumur Hidup

Discussion in 'General Lifestyle' started by pahlawanbertopengmu, Apr 1, 2018.

  1. pahlawanbertopengmu

    pahlawanbertopengmu New Member

    Joined:
    Feb 24, 2018
    Messages:
    21
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6


    Halo teman-teman, kembali lagi dengan Pahlawan Bertopeng. Seperti biasa, di channel ini kamu bisa mendapatkan tips pengembangan diri dan motivasi hidup sukses, sehingga kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

    Kali ini gue ingin share tips bagaimana caranya mengurangi penyesalan dalam hidup ketika sudah tua nanti. Jadi bagi kamu yang masih muda, pastikan kamu menghindari 3 hal ini agar kamu tidak menyesal ketika tua nanti.

    Bagi teman-teman yang belum nonton episode sebelumnya, klik link ini karena topik yang akan dibahas kali ini adalah kelanjutan dari dari episode sebelumnya.

    Kalo yang di episode sebelumnya kita membahas 5 penyesalan besar dalam hidup dan di episode ini kita akan membahas solusinya yaitu 5 kesalahan di masa muda yang disesali dan perlu dihindari apabila tidak mau menyesal di kemudian hari.

    Nah, bagi kamu yang masih muda, pastikan untuk lakukan 3 hal berikut ini agar tidak menyesal ketika sudah tua. Berikut tips supaya kamu tidak menyesal di kemudian hari.

    Yang pertama adalah hindari kebiasaan menunda. Kata kuncinya adalah menunda. Menunda dalam hal apa? Ya banyak hal. Namun bagi gue ada 3 hal yang sangat penting dalam hidup dan akan merugi apabila gue menunda.

    1. Menunda berhenti merokok sedini mungkin.

    Gue menyesal karena menunda berhenti merokok 10 tahun yang lalu. Kalo gue udah berhenti merokok, berapa banyak uang yang bisa gue tabung atau investasikan dan seberapa sehatnya gue saat ini.

    2. Menunda berhenti berinvestasi sedini mungkin.

    Tujuh tahun yang lalu, kalo ingin investasi atau menabung saham, gue selalu berpikiran harus memiliki uang yang banyak terlebih dahulu. Namun gue sangat menyesal karena berinvestasi ternyata tidak perlu uang yang besar. Faktor penguat dari investasi yang menguntungkan adalah waktu, karena semakin lama uang kita di-investasikan, pengembaliannya juga semakin berlipat ganda. Dengan disipilin berinvestasi sejak dini, kita bisa menikmati masa tua dengan simpanan yang lebih aman karena uang yang bekerja buat kita. Seperti quote dari Warren Buffet yang menyesal karena dia tidak investasi sejak umurnya 11 mengetahui bahwa ada compund interest effect.

    3. Menunda untuk travel.

    Selagi kamu punya energi dan sehat, kenapa tidak travel sesering mungkin. Selain melepas kejenuhan, dengan traveling, kamu bisa menambah wawasan dan pengalaman melalui interaksi kamu dengan penduduk yang memiliki budaya berbeda. Dunia itu terlalu besar dan sangat mubazir kalo kamu gak jelajahi.

    Dan life is about collecting experience. Dan experience itu akan mejadi kisah kamu yang akan kamu certakan ke anak cucu kamu.

    Masih mau menunda? Gak ada duit untuk travel. Sekarang sudah ada AirBnB untuk penginapan murah. Sudah ada promo Air Asia dan airline lainnya yang murah. Tinggal kamu jadikan traveling sebagai rencana dan tujuan tahunan kamu, sehingga kamu ada tabungan khusus untuk traveling. Kalo menurut kamu traveling ke luar negri masih memakan biaya, ya coba keliling nusantara dulu. Intinya traveling untuk pengalaman dalam hidup!

    Tentunya menunda hal apapun akan menyebabkan penyesalan dikemudian hari. Perlu diketahui teman-teman agar tidak suka menunda. Dalam kehidupan, tidak akan ada waktu yang sempura atau perfect timing untuk memulai sesuatu daripada memulainya saat ini sesegera mungkin. So, the perfect time is now! Mulai apapun sekarang juga!

    Nah, untuk mengatasi penundaan agar tidak menyesal seumur hidup gunakan tips dibawah ini

    1, Gunakan hitungan mundur (5 Second Rule) by Mel Robbins.
    Bagi yang belum tahu siapa Mel Robbins, bisa cek di video ini



    2. Gunakan teknik chunking

    3. Cari tempat yang minim gangguan dan minim internet

    4. Bertaruh dengan teman

    Lihat detil tipsnya di video. Jangan lupa like dan subscribe apabila videonya bermanfaat. Saya pahlawan bertopeng. Sampai jumpa! di episode berikutnya.
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,261
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Tehnik Chunking masih menjadi pertanyaan yang belum dijelaskan secara detail,
    atau karena belum menonton videonya sampai tuntas semua yah
     
  3. pahlawanbertopengmu

    pahlawanbertopengmu New Member

    Joined:
    Feb 24, 2018
    Messages:
    21
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Boleh ditonton videonya sampai selesai gan
     
Loading...

Share This Page