Mengenal Keindahan Pantai Watu Godeg Lumajang

Discussion in 'Tourism' started by Devita, Jul 5, 2015.

  1. Devita

    Devita Active Member

    Joined:
    Oct 11, 2014
    Messages:
    1,196
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Selamat sore menjelang petang para member Bersosial dimanapun berada, pada kesempatan kali ini saya akan mengulas mengenai keindahan pantai Watu Godeng di Lumajang, yang merupakan pantai unik yang belum begitu terkenal seperti halnya pantai - pantai lain di Indonesia. Ok kita langsung saja pada pokok permasalahan, ceeee ileeeeee.

    [​IMG]

    Pantai watu godeg merupakan lokasi wisata yang ada di Kabupaten Lumajang - Jawa Timur, lokasi pantai ini terpatnya di kecamatan Tempursari - Lumajang. pantai ini memiliki pemandangan yang sangat menawan, dan dikelilingi dengan tebing - tebing yang terkesan megah. keindahan alamnya boleh dibilang masih perawan, karena hanya warga sekitarnya saja yang sering mengunjunginya, terutama pada saat hari raya dan tahun baru.

    Nama dari Watu Godeg sendiri diambil dari kejadian alam, dimana ada sebuah batu yang berada dikawasan wisata tersebut yang akan bergoyang apabila terkena deburan ombak pantai. oleh karena itu wisata ini dinamakan pantai Watu Godeg.

    Selain pantai disini banyak ditemukan rawa - rawa yang mempunyai air yang cukup jernih, selain itu dipinggir - pinggir rawa banyak sekali ditemukan tumbuhan pandan, sehingga menjadikan pesona tersendiri, bagi siapa saja yang melihatnya.

    Itulah sedikit mengenai gambaran keindahan dari wisata pantai watu godeg di Lumajang - Jawa Timur, semoga ulasan tadi bisa menambah informasi mengenai tempat wisata yang ada di Negeri kita tercinta ini.

    Thread Terkait
     
    Last edited: Jul 8, 2015
Loading...

Share This Page