Niat, Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap

Discussion in 'Education' started by Biduan Hot, Mar 4, 2020.

  1. Biduan Hot

    Biduan Hot Member

    Joined:
    Jan 21, 2017
    Messages:
    98
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Sholat Hajat merupakan salah satu sholat sunnah yang dapat dikerjakan seorang muslim ketika memiliki sebuah hajat tertentu yang ingin dikabulkan oleh Allah SWT. Jumlah rakaat sholat hajat ialah 2 sampai 12 rakaat dengan salam pada setiap 2 rakaat. Adapun untuk waktu sholat hajat sendiri dapat dikerjakan kapan saja terkeculai pada waktu - waktu yang telah dilarang untuk mengerjakan sholat.

    Adapun untuk bacaan surat pendek sholat hajat yang disarankan ialah membaca surat Al Ikhlas dan Ayat Kursi. Sebagaimana diriwayatkan oleh Wahiib bin Al Ward yang mengatakan jika dari doa yg dikabulkan ialah seorang hamba yang sholat 12 rakaat, kemudian ia membaca pada setiap rakaatnya surat Al Ikhlas dan Ayat Kursi.

    Sehingga untuk agan - agan yang sekarang ini mungkin sedang memiliki hajat dan hajat tersebut ingin dikabulkan oleh Allah SWT, maka tidak ada salahnya apabila agan - agan mengerjakan sholat sunnah hajat. Adapun untuk agan - agan yang ingin mengerjakan sholat sunnah hajat namun belum mengetahui akan tata cara sholat hajat ataupun niat sholat hajat, maka agan - agan dapat melihatnya dibawah ini.

    Niat Sholat Hajat Bahasa Arab dan Latin

    [​IMG]

    Tata Cara Sholat Hajat Lengkap

    Untuk tata cara sholat hajat secara umum sama dengan tata cara sholat lainnya, dimana membaca niat sholat hajat terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan membaca doa Iftitah dan surat Al Fatihah, kemudian membaca suratan pendek sampai sujud yang kedua dan dilanjutkan mengerjakan rakaat yang kedua. Kemudian membaca surat Al Fatihah kembali sampai Tahiyat Akhir dan dua kali salam.

    Sebelum anda memanjatkan doa yang menjadi hajat agan - agan, ada baiknya jika agan - agan membaca wirid atau dzikir terlebih dahulu. Setelah itu dilanjutkan dengan membaca doa setelah sholat hajat, setelah itu baru dilanjutkan dengan memohon apa yang menjadi hajat agan - agan. Dengan mengerjakannya secara rutin, Isnya Allah apa yang menjadi hajat agan - agan akan dikabulkan Allah SWT.

    Doa Setelah Sholat Hajat dan Artinya

    [​IMG]

    Demikian itu untuk pembahasan mengenai Niat, Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap yang sekiranya ane dapat berikan untuk agan - agan, mudah - mudahan saja sedikit pembahasan tentang sholat sunnah hajat yang baru ane berikan diatas dapat memberikan banyak manfaat untuk agan - agan. :D
     
Loading...

Share This Page