Pahami 5 Tips Berikut Sebelum Kamu Belajar Pemprograman

Discussion in 'Programming' started by maxjim, Dec 18, 2018.

  1. maxjim

    maxjim New Member

    Joined:
    Dec 22, 2017
    Messages:
    14
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Prinsipnya mirip dengan pepatah ini "banyak jalan menuju roma", artinya untuk mencapai sesuatu itu bisa melalui banyak jalan. Khususnya untuk menjadi seorang programmer juga sama, tentunya banyak cara yang ditempuh untuk proses belajarnya.

    Kebanyakan orang pasti paham kalau belajar pemrograman itu antara satu dengan lainnya berbeda-beda, dan banyak dipengaruhi oleh faktor-faktor, seperti kecepatan belajar, lingkungan, biaya dan lain sebagainya. Intinya jika ingin menjadi seorang programmer terntunya harus siap untuk menjalani prosesnya dan tidak akan berjalan instant. Tidaklah mudah memang, namun kalau sudah punya passion di bidang ini, tentunya hal yang terlihat sulit akan terasa lebih mudah.

    Untuk memulai menjadi programer tentunya kamu bisa belajar secara otodidak atau mengikuti kursus programming yang ada di kota kamu. Diantara kedua pilihan itu sama-sama baik, namun akan lebih baik jika kamu mempunyai mentor yang tepat sehingga bisa mempermudah dalam proses pembelajarannya. Berikut beberapa tips nya:

    Pahami dulu apa itu "PROGRAMMING"

    Sebelum lebih jauh memulai, terlebih dulu harus paham apa itu programming. Jadi carilah informasi programming apa yang akan kamu pelajari dan buatlah jatuh cinta dengannya. Lalu jangan lupa ketahui pemprograman dasar agar bisa memudahkan untuk belajar di tahap selanjutnya.

    Pilihlah sebuah bahasa pemprograman

    Pada akhirnya harus memilih dan fokus tentang bahasa pemprograman apa yang harus di pelajari dahulu. Disarankan untuk memilih 1 dulu dan dalamilah sebelum belajar bahasa program yang lain.

    Mulailah belajar

    Sekarang setelah kita menentukan pilihan pada bahasa pemprograman yang akan dikuasi, maka pelajarilah. Lebih mudahnya kamu mengikuti kursus pemprograman di sekitar kota kamu sehingga akan mempermudah dalam proses belajar. Meskipun otodidak juga bisa, namun sering kali akan memerlukan waktu lebih lama untuk belajar.

    Buatlah program-program sederhana

    Tidaklah cukup hanya belajar, tentunya kamu harus berani mencoba untuk membaut program sederhana. Gak perlu muluk-muluk, mulailah dari program ringan seperti menghitung luas lingkaran, menghitung volume balok dan lain-lain.

    Update Informasi

    Sangat penting untuk update aneka informasi seputar programming sehingga skill kita akan terus terasah. Dunia programming ini memang sangat dinamis dan kita dituntut untuk selalu update supata tidak ketinggalan.
     
    Last edited by a moderator: Jan 28, 2021
  2. pluto01

    pluto01 Member

    Joined:
    May 18, 2015
    Messages:
    497
    Likes Received:
    69
    Trophy Points:
    28
    Nice share mas,
    Sepakat, sesuatu yg wah skrg belum tentu akan sewah itu untuk beberapa waktu kedepan karena perkembangan teknologi dan kebutuhan sangat cepat
    Contoh kecil, beberapa tahun yg lewat aplikasi desktop masih banyak peminatnya, namun semakin ke sini lebih menuju ke webbase, lalu ke aplikasi smart phone
    Jadi, harus peka dgn perkembangan dan perubahan zaman teknologi
     
Loading...
Similar Threads - Pahami Tips Berikut
  1. FlintSky
    Replies:
    6
    Views:
    6,009

Share This Page