Paket Bolt Home Unlimited dan Cara Mengaktifkannya

Discussion in 'Internet Service & Networking' started by RezzaID, Nov 29, 2018.

  1. RezzaID

    RezzaID New Member

    Joined:
    May 26, 2017
    Messages:
    9
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Kuotamedia | Untuk kamu yang sedang mencari tau seputar paket Bolt Home Unlimiited yang sedang berlaku saat ini, mulai dari besaran kuota, harga, dan cara mengaktifkannya, pada artikel ini akan kami jelaskan secara menyeluruh mengenai hal tersebut.

    BOLT! Atau Bolt merupakan salah satu pendatang baru yang cukup menggebrak di dalam industri telekomunikasi di Indonesia, yang pertama kali diluncurkan pada tanggal 14 November 2013 di bawah bendera Internux.

    Internux sendiri merupakan perusahaan telekomunikasi asal Indonesia yang sudah berdiri sejak tahun 2001 yang kemudian bersama dengan Mitsui membangun serta mengembangkan teknologi telekomunikasi hingga akhirnya meluncurkan Bolt yang mengusung teknologi 4G LTE.

    Pada tahun 2014 Internux diakuisisi oleh salah satu ISP ternama milik Lippo Group yaitu Firstmedia, dan per 1 Juli 2015 Firstmedia resmi memegang penuh merk Bolt bersama dengan BigTV, HomeCable, dan Fastnet.

    Cara kerja Bolt sendiri pada awal kemunculannya cukup unik, yaitu dengan menggabungkan teknologi SIM Card seluer yang mendukung jaringan 4G LTE dengan modem portabel yang bisa dibawa kemana-mana sehingga pelangan tidak perlu menggunakan ponsel untuk menyalakan paket data.

    Bolt menyediakan beberapa paket unggulan seperti Bolt 4G+ Postpaid, kemudian Catchplay, UltraFlex, promo cashback untuk pembayaran via kartu kredit, dan jugayang akan dibahas pada artikel kali ini yaitu paket Bolt Home Unlimited.

    Apa itu Paket Bolt Home Unlimited?

    Paket-Bolt-Home-Unlimited-dan-Cara-Mengaktifkannya.jpg


    Paket Bolt Home Unlimited merupakan paket internet rumah menggunakan teknologi Bolt dimana pelanggan tidak akan dikenakan batasan kuota, tetapi bisa memilih paket berdasarkan kecepatan transfer datanya.

    Paket ini tersedia dalam empat macam pilihan, yaitu paket 8 Mbps, paket 15 Mbps, paket 30 Mbps, dan juga paket 50 Mbps yang ditawarkan dengan harga yang berbeda-beda.

    Untuk pelanggan baru, Bolt menyediakan promo spesial yaitu bebas biaya untuk bulan pertama pemakaian, dan juga pada bulan kedua, ketiga, dan keempat kamu akan mendapatkan diskon sebesar 10% setiap bulannya.

    Ada dua tipe perangkat modem yang disediakan oleh Bolt untuk pengguna paket ini, yaitu Indoor Modem dengan antena 7 dbi dan speed up to 72 Mbps serta mendukung Wifi, dan juga Outdoor Modem yang ditempatkan di luar ruangan dengan speed yang lebih tinggi dan dapat pancaran wifi dapat menjangkau seluruh rumah.

    Karena Bolt saat ini berada di bawah bendera Firstmedia, maka jangkauan layanan yang diberikan akan mengikuti jangkauan jaringan Firstmedia, yang saat ini sudah mencakup keseluruhan area di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Tangsel, dan Bekasi.

    Harga Paket Bolt Home Unlimited

    Berikut ini akan kami berikan daftar harga paket Bolt Home Unlimited yang telah diulas oleh kuotamedia yang bisa kamu jadikan referensi sebelum membeli paket:

    8 Mbps (Up-to) - Rp 204,000/bulan

    15 Mbps (Up-to) - Rp 245,000/bulan

    30 Mbps (Up-to) - Rp 327,000/bulan

    50 Mbps (Up-to) - Rp 409,000/bulan

    Perlu diingat bahwa kecepatan yang ditawarkan di9 sini adalah Up-to, yang berarti kecepatan maksimal yang mungkin kamu peroleh apabila tidak ada gangguan pada kualitas sinyal yang ditangkap dan dipancarkan oleh modem.

    Dan juga, Mbps di sini adalah Megabit per second dan bukanlah Megabyte per second yang dimana 1 byte bernilai sekitar 8 bit.

    Cara Berlangganan Paket Bolt Home Unlimited

    Untuk dapat mulai berlangganan paket Bolt Home ini, kamu bisa mengunjungi halaman penjualan produk di alamat bolt.id/bolthome untuk kemudian mengisi formulir yang ada di bagian bawah halaman, dan tekan pada tombol bertuliskan REGISTER.

    Nantinya kamu akan dihubungi oleh pihak Bolt, biasanya melalui telepon, untuk mengkonfirmasi pendaftaran yang kamu lakukan dan mengurus langkah-langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan untuk menjadi pelanggan.

    Sebelum berlangganan, sebaiknya kamu membuktikan sendiri kekuatan sinyal tersebut dengan meminjam modem milik teman atau kerabat lainnya supaya nantinya tidak dirugikan meskipun sebenarnya tidak ada yang perlu kamu khawatirkan.

    Semoga informasi terkait paket Bolt Home Unlimited ini bisa membantu kamu dalam mendapatkan gambaran mengenai paket tersebut sehingga bisa kamu jadikan acuan dalam mengambil keputusan apakah akan berlangganan Bolt atau tidak.

    Sumber: https://kuotamedia.net
     
  2. Sepindra Safrian

    Sepindra Safrian Member

    Joined:
    Nov 19, 2018
    Messages:
    61
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Daerah saya paket Bolt! sering bermasalah, mungkin karena memang daerah yang jauh dari perkotaan atau mungkin jaringan Bolt! belum sepenuhnya ada di daerah saya.
     
Loading...

Share This Page