PDIP Umumkan Jokowi Sebagai Calon Presiden 2014 - lagi hangat-hangatnya berita politik di negara kita ini, mulai dari pemilihin calon legislatif maupun eksekutif, yang sangat mengejutkan untuk pemilihan calon presiden kali ini yaitu keputusan PDIP yang memberikan mandat kepada Jokowi untuk menjadi calon presiden, sangat mengejutkan bukan? yang sebelumnya saya kira Megawati sebagai Capres dan Jokowi sebagai Cawapres namun sekarang jokowilah yang menjadi capres. ini sudah di umumkan melalui akun twitter resmi dari PDIP yaitu PDI_Perjuangan penasaran berikut ulasanya dari yahoo Indonesia. Partai PDI Perjuangan, lewat akun Twitternya, mengumumkan bahwa Ketua Umum Megawati Soekarnoputri sudah resmi memberikan mandat pada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo sebagai calon presiden 2014 untuk partai mereka. Akun tersebut juga menampilkan foto Megawati, didampingi anak perempuannya Puan Maharani dan Sekjen PDI-P Tjahjo Kumolo. Ini untuk pertama kalinya media sosial digunakan oleh partai di Indonesia untuk mengumumkan kandidat capresnya. Pengajuan nama Joko Widodo sebagai kandidat capres PDI-P sudah diduga kuat, namun tinggal menunggu apakah Megawati akan memberi restu dengan tidak maju sebagai calon presiden lagi. Beberapa hari lalu, Jokowi memang sudah menemani Megawati berziarah ke makam Bung Karno, pers melihat gestur sang ketua umum itu adalah pemberian izin pada Jokowi untuk jadi capres. Rangkaian tweet dari akun PDI Perjuangan soal pencapresan Jokowi. Sumber : http://id.berita.yahoo.com/blogs/newsroom-blog/pdi-p-umumkan-jokowi-sebagai-capres-2014-080914034.html oke semoga theread tentang PDIP Umumkan Jokowi Sebagai Capres 2014 dapat menjadi informasi baru dan semoga bermanfaat Apa pendapat para bersosialer tentang keputusan PDIP ini yang menjadikan Jokowi sebagai Capres?
Biasa aja gan, udah Biasa aja gan, udah diprediksi sebelumnya. Kalo bung Pram yang dicalonkan baru luar biasa
Lari dari tanggung jawab jokowi lari dari tanggung jawabnya sebagai gubernur jakarta.. kalau saya udah nebak soalnya pencitraan jokowi tidak bernhenti ketika bpk jokowi menjabat gubernur.. Tebakan saya gini kalo jokowi gak ngicer R1 berarti jokowi beda dengan pejabat lain. kalo ngincer R1 jokowi sama ajah dengan pejabat lainya yng sudah bobrok..
Otongdotcom wrote: menurut saya nggak lari mas, tapi dia mempunyai keinginan yang lebih besar untuk membangun indonesia, bukan hanya jakarta, kaya dulu seperti sri mulyani. semoga saja nggak ngincer R1 yang mas maksud, kita doakan saja bisa mendapat presiden yang lebih baik dari sebelumnya
linagustina wrote: saya tidak tinggal di jakarta memang, tapi dilihat dari berita yang dikabarkan memang masih banyak masalah... semoga saja kalau jokowi tidak mengecewakan indonesia..
Samehadaku wrote: kalau menurut saya yang terpilih saja belum tentu yang terbaik yang terbaik nanti adalah yang dapat menyampaikan amanat masyarakat, dan memajukan indonesia...
namanya juga politik, moga namanya juga politik, moga aja nanti kalo jadi presiden bisa menjadi seperti yang di inginkan rakyat *acute*
Oh gitu,kalau aku sich baru Oh gitu,kalau aku sich baru tau kalau pak jokowi dijadikan sebagai capres 2014