Penemuan Pemancar Nirkabel Baru dengan Kecepatan Koneksi Internet Hingga 100 Gbps

Discussion in 'Internet Service & Networking' started by Rigi, Mar 16, 2016.

?

Apakah artikel ini bermanfaat

  1. Ya

    100.0%
  2. Tidak

    0 vote(s)
    0.0%
  1. Rigi

    Rigi Member

    Joined:
    Mar 16, 2016
    Messages:
    52
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]
    Gambar : Kabel Optik

    Pemancar Nirkabel Kecepatan 100 Gbps, Peneliti berkebangsaan Jepang telah berhasil menemukan sebuah alat pemancar nirkabel (wireless transmitter) baru yang memiliki kemampuan dapat menghasilkan kecepatan akses data sampai dengan 100 Gbps. Ujarnya Pemancar Nirkabel besutannya ini berjalan pada frekuensi 275 GHz sampai dengan 305 GHz.

    Penemuan Pemancar Nirkabel Kecepatan 100 Gbps ini terbentuk dari berbagai kelompok tim, diantaranya adalah Hiroshima University, Panasonic, dan National Institute of Information and Communications Technology.

    Proyek mereka ini telah mengembangkan transmiter dengan kapasitas Tera Hertz yang mampu mengirimkan sinyal dalam bentuk transmisi dengan tingkat per data channel lebih dari 10 Gbps, jelas ini sangatlah beda jauh dengan kecepatan koneksi internet yang diperbolehkan untuk saat ini di indonesia yang masih dibawah 1 Gbps.

    "Pemancar tersebut tadinya merupakan komponen silikon CMOS yang terintegrasi oleh beberapa buah sirkuit. Teknologi baru ini memungkinkan untuk dapat membuka jalan komunikasi nirkabel dengan kecepatan data sepuluh kali lipat lebih tinggi dari teknologi yang diperbolehkan saat ini", Ujar Peneliti berkebangsaan Jepang tersebut yang telah berhasil menemukan Pemancar Nirkabel Kecepatan 100 Gbps.

    Band Tera Hertz adalah sumber frekuensi gelombang sub-millimeter yang belum umum digunakan untuk kebutuhan komunikasi data dalam bentuk nirkabel. Menurut peneliti, frekuensi ini sangatlah ideal untuk berkomunikasi dengan kecepatan super cepat. Dan mereka telah menguji teknologi modulasi ini, seperti halnya QAM yang sangatlah layak untuk dapat mencakup kecepatan dengan frekuensi hingga mencapai 300 GHz

    "Saat ini, teknologi wireless Tera Hertz telah diperkuat dengan dibentuknya bandwith yang cakupannya sangat luas dan telah memiliki kemampuan seperti halnya QAM. Penggunaan QAM merupakan kunci untuk mencapai kecepatan akses data 100 Gbps pada frekuensi 300 GHz”, ujar Minoru Fujishima, profesor di Hiroshima University Jepang.

    "Saat ini, kita biasanya membahas masalah akses data pada kisaran Mbps atau Gbps. Tapi nanti kita akan bicara tentang akses data dengan kecepatan Tbps atau Terabyte per seconds" ujar Fujishima.

    WOOOW. sangat menakjubkan penemuan oleh para peneliti jepang tersebut yang berhasil menemukan Pemancar Nirkabel yang memiliki kecepatam akses data hingga 100 Gbps, dengan kecepatan akses data sebesar itu merupakan kecepatan akses data yang sangatlah besar, dibanding dengan batasan kecepatan akses data yang diperbolehkan di indonesia yang berkisar di bawah 1 Gbps saja, benarkan kecepatan koneksi indonesia itu belum seberapanya dibanding luar negeri yang sudah sampai pada tingkatan 10 Gbps ke atas dan sebentar lagi mungkin akan menerapkan kecepat internet dengan akses data sebesar 100 Gbps yang berhasil ditemukan oleh para peneliti dari Jepang ini. Semoga saja bisa cepat terealisasikan bahwa di indonesia bisa menerapkan akses data yang lebih besar, supaya di daerah pedesaan tidak merasakan lagi koneksi yang lambat.

    Sumber : Penemuan Pemancar Nirkabel Terbaru (Li-Fi)
     
    Last edited by a moderator: Mar 21, 2016
  2. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,253
    Likes Received:
    2,716
    Trophy Points:
    413
    @Rigi wooow artikelnya loncat-loncat, apa terlalu cepat, yah... ?
     
  3. reynald z

    reynald z Member

    Joined:
    Nov 25, 2014
    Messages:
    62
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    ini thread kayaknya copas tanpa edit :D
     
  4. Rigi

    Rigi Member

    Joined:
    Mar 16, 2016
    Messages:
    52
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Haha, ini aq copy dari blogku sendiri, masalah jarak yang terlalu jauh, itu karena saya pakai aplikasi convert dari html ke bbcode. blog-lengkap.us itu blog saya sendiri
     
  5. Rigi

    Rigi Member

    Joined:
    Mar 16, 2016
    Messages:
    52
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    ini source aslinya kan html jadi saya convert ke bbcode, kenapa saya pakai aplikasi convert, karena saya kirang paham sama yg namanya bbcode. wkwk :D
     
  6. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,253
    Likes Received:
    2,716
    Trophy Points:
    413
    Diedit lagi saja biar enak dibaca, nggak lama kok, sekaligus membuktikan kita serius buat thread dan tidak sekedar cari backlink. Pakai preview bila perlu :D
     
  7. Rigi

    Rigi Member

    Joined:
    Mar 16, 2016
    Messages:
    52
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    iya udah diedit bang, saya baru belajar di bersosial.com mohon bimbinganya ya dan preview itu maksudnya apa ya?
     
  8. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,253
    Likes Received:
    2,716
    Trophy Points:
    413
    ada tombol preview, untuk melihat hasil tulisan sebelum disave atau diterbitkan :)
     
  9. Rigi

    Rigi Member

    Joined:
    Mar 16, 2016
    Messages:
    52
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    ooh, maksudnya preview sebelum diterbitkan tooh, tak kira preview untuk artikel asli, wkwk
     
  10. siprof

    siprof Member

    Joined:
    Dec 4, 2015
    Messages:
    108
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    18
    wuihh 300 Ghz?
    kalau 2,1 Ghz aja efektifnya AFAIK 3,2 km persegi, maka 300 Ghz efektifnya brp km persegi ya? jgn2 cuma berapa ratus meter persegi? bisa jadi hutan bts dong nanti :D
     

Share This Page