Pentingnya Snack Bagi Program Diet Sehat Anda

Discussion in 'Health & Medical' started by Aldi Sutanto, Oct 15, 2014.

  1. Aldi Sutanto

    Aldi Sutanto Member

    Joined:
    Aug 19, 2014
    Messages:
    376
    Likes Received:
    29
    Trophy Points:
    28
    Anggapan bahwa diet itu berarti harus mengurangi porsi makan tidak sepenuhnya benar. Seringkali saya temukan orang-orang di sekitar saya yang sedang menjalani program diet asal-asalan mengurangi porsi makan tanpa memperhatikan asupan nutrisi yang dibutuhkan tubuhnya. Beberapa bahkan sama sekali tidak menyentuh snack sehat atau camilan dan membiarkan dirinya kelaparan sampai waktu makan berat tiba. Akibatnya, emosi jadi tidak stabil karena tubuh kekurangan energi dan asupan gizi pun tidak cukup.

    [​IMG]
    Courtesy Google Image
    Snack sebenarnya berfungsi sebagai penunda lapar dan bukan makanan yang dimakan karena “lapar mata”. Lapar yang sifatnya impulsif inilah yang berbahaya. Otak bisa saja “menipu” kita dengan mengirimkan sinyal lapar ke perut kita, padahal asupan nutrisi untuk kebutuhan kita menjalani berbagai aktifitas masih cukup. Ada cara mudah untuk mengatasi “tipuan” macam ini, yaitu dengan minum segelas air putih. Jika setelah itu Anda masih merasa lapar, berarti memang tubuh Anda sudah membutuhkan “bahan bakar” lagi. Tetapi, jika terasa kenyang berarti otak Anda sedang mengirimkan sinyal lapar yang palsu.

    Snack acapkali dijauhkan bahkan di coret dari daftar makanan orang-orang yang menjalani program diet. Padahal snack justru seharusnya di perlakukan layaknya juru selamat. Snack dapat di konsumsi pada saat Anda betul-betul lapar padahal belum waktunya untuk makan berat. Namun, yang harus digaris bawahi adalah snack yang layak di konsumsi adalah snack sehat yang kandungannya cukup untuk diubah menjadi energi, sehingga Anda tak uring-uringan karena lapar dan program diet pun tetap aman terkendali.

    Snack sehat sudah banyak tersebar, bahkan di warung rumahan sekalipun. Yang paling mudah ditemui adalah snack sehat berbahan dasar gandum. Seperti yang kita ketahui, gandum mengandung serat yang tinggi serta berbagai macam mineral yang baik untuk pencernaan Anda. Karena kandungan serat yang tinggi itulah gandum akan membuat Anda kenyang lebih lama. Sementara, kandungan protein pada gandum akan membuat tubuh Anda menjadi berenergi.
     
Loading...

Share This Page