Perbandingan antara mesin cuci pintu atas dan pintu depan

Discussion in 'General Business' started by erick, Sep 11, 2014.

  1. erick

    erick Member

    Joined:
    Jun 5, 2014
    Messages:
    84
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Klikmesinlaundry
    - Mencuci pakaian sering dianggap salah satu pekerjaan berat dalam rumah tangga. Tetapi, dengan kehadiran mesin cuci, pekerjaan mencuci dapat dilakukan dengan mudah. Banyak orang yang merasa tertolong dengan hadirnya mesin ini. Bila saat ini anda berniat membeli mesin cuci, anda akan dihadapkan pada 3 jenis pilihan mesin cuci yang tersedia di pasaran. Agar dapat membuat pilihan yang tepat, anda harus mengetahui kelebihan dan kekurangan dari jenis yang ada.

    Pilihan tersebut adalah mesin cuci dengan bukaan atas (top loading) atau mesin cuci dengan bukaan depan (front loading). Untuk mesin cuci dengan bukaan atas terbagi lagi atas 2 tabung dan 1 tabung. Perbedaan ini bukan hanya pada letak bukaan (tempat anda memasukkan pakaian) tetapi berbeda pula dalam hal penggunaan air, listrik, teknologi dan hasil dari pakaian yang dicuci.

    Pertama, kita lihat dulu apa perbedaan antara mesin cuci bukaan atas 2 tabung dan 1 tabung. Bila mesin cuci dengan 2 tabung, tempat untuk mencuci dan mengeringkan dalam tabung yang berbeda. Pada jenis ini selama proses pencucian, ada baling-baling di dasar tabung yang berputar dan melakukan proses pencucian. Sedangkan pada 1 tabung, tabung untuk mencuci dan mengeringkan dilakukan dalam tabung yang sama. Tabung ini juga ikut berputar saat proses pencucian.

    Dalam hal penggunaan air, mesin cuci dengan bukaan atas menggunakan air lebih banyak daripada mesin cuci bukaan depan. Hal ini karena pada mesin cuci bukaan atas, air harus diisi sampai penuh baru mesin dijalankan. Sedangkan pada mesin bukaan depan, air akan dikeluarkan secara sedikit-sedikit selama proses pencucian. Untuk listrik yang dipakai pada mesin cuci bukaan atas atau bukaan depan, secara umum hampir sama yaitu sekitar 300 W bila menggunakan air biasa. Pada mesin cuci bukaan depan, ada tambahan fasilitas untuk mencuci dengan air panas tetapi listrik yang dibutuhkan sekitar 2000 W.

    Perbedaan yang paling dasar dari kedua jenis mesin cuci ini adalah teknologi yang dipakai. Mesin cuci bukaan atas karena perputarannya secara horisontal menyebabkan air yang ada di dalamnya membentuk pusaran air yang menyebabkan pakaian saling melilit. Sebaliknya, mesin cuci bukaan depan berputar secara vertikal menyerupai perputaran roda menyebabkan pakaian selalu jatuh ke bawah sehingga pakaian tidak saling melilit. Hasil pencucian mesin cuci bukaan depan lebih baik dari mesin cuci bukaan atas, karena teknologi yang digunakan sama seperti pakaian dibanting-banting. Tingkat kekeringan yang dihasilkan pada mesin cuci jenis ini mencapai 95% sedangkan mesin cuci bukaan atas hanya menghasilkan 70% tingkat kekeringan.

    Secara harga, mesin cuci bukaan depan lebih mahal daripada jenis lainnya. Mesin cuci dengan 2 tabung harganya kurang dari Rp 1 juta , mesin cuci bukaan atas dengan 1 tabung harganya berkisar Rp 1 juta sampai Rp 2 juta. Sedangkan mesin cuci bukaan depan dijual dengan harga lebih dari Rp 3 juta.

    sumber : Here | mesin laundry

    Code:
    mesin laundry | distributor mesin laundry | mesin laundry murah berkualitas terbaik | laundry kiloan | usaha laundry | peluang laundry | peluang usaha laundry | harga mesin laundry
     
  2. dewi52

    dewi52 New Member

    Joined:
    Aug 12, 2014
    Messages:
    20
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    kualitas berbanding lurus dengan harga yang ditawarkan ya. mesin cuci bukaan atas biasanya lebih sering digunakan di rumah - rumah orang berduit *berkeringat*
     
  3. microfibercloth

    microfibercloth Member

    Joined:
    Jul 8, 2014
    Messages:
    251
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    mending nabung buat beli mesin cuci dari pada harus langganan ke laundry
     
  4. outpost

    outpost Member

    Joined:
    Apr 11, 2014
    Messages:
    208
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    18
    ooo begitu tuhh, pantesan biaya air sedikit lbh mahal ketika pake mesin cuci bukaan atass yang hanya 1 tabung saja.

    kalau tau begini dari awal beli yang front loading aja, walaupun secara harga jelas lbih mahal, tapi worth it lah, klo di lihat hasilnya
     
  5. Grant Verleend

    Grant Verleend Active Member

    Joined:
    Sep 10, 2014
    Messages:
    1,234
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Kalau aku masih menggunakan yang merek Ubin,
     
  6. kabang

    kabang Member

    Joined:
    Oct 16, 2014
    Messages:
    30
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Baik mesin cuci pintu atas maupun pintu depan hampir sama fungsinya, pilihlah yang sesuai dengan gaya dan sukanya Anda. Mesin cuci kan emang untuk nyuci. Oia, harga juga menentukan pilihan apakah memilih pintu atas atau depan.
     
  7. Devita

    Devita Active Member

    Joined:
    Oct 11, 2014
    Messages:
    1,196
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Nie yang mau bisnis loundry harus baca thread ini.
     
Loading...

Share This Page