Pilih SMA atau SMK?

Discussion in 'Education' started by Fauzan Efriyan, Jul 19, 2020.

Tags:
  1. Fauzan Efriyan

    Fauzan Efriyan Member

    Joined:
    Apr 22, 2020
    Messages:
    29
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Pilih SMA atau SMK, pasti banyak banget dari kamu yang masih bingung memilih sekolah, belum lagi sekarang untuk sekolah negeri daftarnya online (Jadwal dan Cara Pendaftaran PPDB Online SMA/SMK). Utamanya anak SMP yang sebentar lagi bakal melanjutkan pendidikannya ke jenjang sekolah menengah. Nah, di jenjang ini kamu akan dihadapkan pada dua pilihan. SMA atau SMK? Biar kamu ga bingung lagi, yuk disimak.
    [​IMG]

    Pertama, kamu harus tahu arti dari SMA dan SMK itu sendiri.

    1. Sekolah Menengah Atas (SMA) adalah satuan pendidikan setelah SMP yang menjadi wadah pengembangan kualitas siswa yang memprioritaskan kemampuan teoretis dengan harapan lulusan menjadi idealis ilmu pengetahuan.

    2. Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah unit pendidikan setelah SMP yang menjadi tempat untuk mengembangkan kualitas siswa yang mengutamakan kemampuan praktis dengan harapan agar lulusannya menjadi juru atau ahli dalam suatu bidang.

    Kedua, kamu juga perlu tahu perbedaan antara SMA dengan SMK.

    SMA
    1. Lebih memprioritaskan pada hal-hal yang berbau teoritis dibanding praktik.
    2. Dalam hal teori, peserta didik SMA memiliki kualitas yang lebih unggul dibandingkan peserta didik SMK. Sasaran utama SMA yaitu menjadikan peserta didik sebagai seorang disiplin ilmu, sehingga berbagai mata pelajaran akan diulas secara mendetail dan rinci. Hal ini tentu menjadikan peserta didik kaya akan ilmu pengetahuan.

    SMK
    1. Lebih memprioritaskan pada hal-hal yang berbau praktik dibanding teori.
    2. Berbeda dengan SMA, SMK lebih memprioritaskan pada nilai-nilai praktik. Peserta didik diajarkan kemampuan praktik secara langsung hingga akhirnya benar-benar mahir dalam bidangnya. Nantinya kemampuan tersebut dapat digunakan untuk masa depan dunia kerja.

    Ketiga, kamu harus mencari tahu apa kelebihan dan kekurangan SMA dan SMK.

    Keunggulan atau kelebihan SMA
    1. Mengedepankan teori sehingga rata-rata lulusannya memperoleh nilai Ujian Nasional yang bagus dan memuaskan.
    2. Peluang melanjutkan Perguruan Tinggi (kuliah) lebih terbuka, karena kemampuan akademis yang lebih menonjol dan seimbang.

    Adapun kekurangan dari SMA, yaitu:
    1. Jika orang tua tidak mampu membiayai peserta didik untuk melanjutkan ke jenjang kuliah, maka akan membuntukan peserta didik menjadi mahasiswa (terkecuali jika mendapat beasiswa).
    2. Dan jika hal itu benar-benar terjadi, maka peserta didik akan sulit bersaing di dunia kerja. Mengapa? Karena ketika bersekolah belum cukup untuk mendapat pembelajaran di dunia kerja secara langsung.

    Dengan kata lain, peserta didik SMA belum memiliki keahlian atau skill yang memadai jika memasuki dunia kerja.

    Keunggulan atau Kelebihan SMK.
    1. Mengedepankan praktik kejuruan sehingga rata-rata lulusannya sudah memiliki keahlian atau skill dalam suatu bidang.
    2. Jika setelah lulus tidak melanjutkan kuliah, kemungkinan menjadi pengangguran itu kecil (terkecuali malas mencari pekerjaan). Mengapa demikian? Karena peserta didik SMK sudah siap memasuki dunia kerja (sudah memiliki skill yang dapat diaplikasikan di dunia kerja).
    3. Kesiapan peserta didik juga ditambah dengan adanya PKL (Praktek Kerja Lapangan) atau Prakerin (Praktek Kerja Industri). Kegiatan tersebut menambah pengalaman dan membentuk mental peserta didik dalam dunia kerja secara langsung. Hal ini membuat peserta didik tidak kaget dalam mengahadapi dunia kerja.

    Adapun kekurangan dari SMK, yaitu :
    Jika peserta didik hendak melanjutkan kuliah, maka harus siap bersaing dan berusaha lebih keras lagi untuk mengimbangi mata pelajaran dasar SMA yang mungkin belum pernah diajarkan ketika bersekolah di SMK.

    Itulah beberapa hal yang bisa kamu jadikan pertimbangan untuk memilih sekolah. Jadi jangan sampai salah memilih ya.

    referensi : dhafaarts blog
     
    Last edited: Jul 19, 2020
  2. avirss

    avirss Member

    Joined:
    May 1, 2014
    Messages:
    220
    Likes Received:
    13
    Trophy Points:
    18
    Pilihlah dengan kemampuanmu
     
    Fauzan Efriyan likes this.
  3. Fauzan Efriyan

    Fauzan Efriyan Member

    Joined:
    Apr 22, 2020
    Messages:
    29
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Tentu gan..
    supaya tidak menyesal yang mengakibatkan malas belajar..
     
Loading...

Share This Page