Rekomendasi Aksesoris Alat Fitness Tambahan

Discussion in 'General Sports' started by Alvi Iqbal Budiarsya, May 19, 2021.

  1. Alvi Iqbal Budiarsya

    Alvi Iqbal Budiarsya Member

    Joined:
    Dec 2, 2019
    Messages:
    444
    Likes Received:
    23
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Kali ini, Team Akizaku Olahraga akna membahas mengenai rekomendasi aksesoris alat fitness tambahan untuk olahraga di rumah atau kantor.

    Pada dasarnya begitu banyak orang yang suka berolahraga, baik orang tua maupun anak-anak.

    Karena dengan olahraga kita bisa mendapatkan kesehatan yang luar biasa, melihat pandemi saat ini membuat setiap orang haris kuat dalam melakukan aktivitasnya.

    Oleh karena itu kita bisa memanfaatkan alat fitness sebagai bantuan dikala berolahraga.

    Banyak sekali jenis alat fitness yang bisa anda dapatkan, mulai dari alat fitness untuk latihan tangan, kaki, bahu, pinggang, dll..

    Caranya dengan memilih harga alat fitness murah yang sesuai dengan kondisi budget Anda di website OB Fitness Health.

    Tidak perlu bagus asalkan bisa dimanfaatkan untuk aktivitas di rumah Anda.

    Alat fitness tersebit seperti barbel, skipping, treadmill, dan sepeda statis sekalipun.

    Namun setiap penggunaan alat-alat tersebut harus menyiapkan aksesoris tambahan agar saat melakukan latihan tersebut tidak terjadi cedera yang serius, hal ini bisa anda perhatikan berikut ini..

    Table Of Contents

    Macam-macam Aksesoris Alat Fitness Tambahan
    1. Sarung Tangan Fitnes
    [​IMG]
    Sarung tangan fitnes adalah alat yang penting dalam latihan angkat beban.

    Jika kita sering mengangkat beban berat berulang-ulang tanpa menggunakan pelindung tangan maka akan terjadi pengapalan di tangan kita.

    Tentu saja, kita tidak menginginkan hal ini karena tangan akan terasa perih juka pengapalan itu terjadi pada tangan kita.

    Karena itu untuk menghindari masalah yang satu ini kita membutuhkan sarung tangan fitnes.

    2. Sabuk Fitnes
    [​IMG]
    Ketika anda masuk ke gym biasanya anda akan melihat orang-orang mengenakan sabuk ketika mereka mengangkat beban.

    Anda pasti bertanya apa sebenarnya fungsi sabuk tersebut?

    Sabuk ini sebenarnya berfungsi untuk menghindari risiko cedera pada punggung.

    Cedera punggung bisa diakibatkan karena postur tubuh kita tidak baik ketika melakukan angkat beban.

    Sabuk inilah yang dapat mempertahankan postur tubuh kita agar terhindar dari cedera punggung.

    3. Sepatu fitnes
    [​IMG]
    Sepatu memiliki peran yang besar untuk menunjang latihan kita.

    Namun tidak semua sepatu bisa digunakan untuk fitnes.

    Setiap sepatu olahraga memiliki desain yang berbeda menyesuaikan dengan jenis olahraganya.

    Karena itu, sebaiknya kita memilih sepatu yang memang dirancang untuk latihan fitnes agar mengoptimalkan latihan dan hasil yang kita dapat.

    4. Baju Gym
    [​IMG]
    Sama halnya dengan sepatu, baju adalah aksesoris olahraga pertama yang harus dimiliki setiap pemula.

    Pasalnya, mengenakan pakaian yang nyaman akan membuat performa olahragamu menjadi maksimal.

    Pakaian yang nyaman juga tidak terlepas dari bahan dan material yang digunakan.

    Untuk kamu penggiat kebugaran di gym, kamu memiliki banyak pilihan baju olahraga yang bisa disesuaikan dengan jenis latihan dan selera berpakaian.

    Jika latihanmu lebih banyak mengarah pada kardio, kenakanlah fitness shirt yang berbahan dry fit agar mudah menyerap keringat dan tetap kering.

    Begitu pun jika kamu menggeluti bidang olahraga angkat beban yang membutuhkan ruang gerak luas sehingga kaus fitness tanpa lengan bisa menjadi pilihan.

    5. Headband
    [​IMG]
    Headband adalah aksesoris selanjutnya yang kami rekomendasikan untuk dimiliki setiap penggiat kebugaran.

    Aksesoris penutup dahi dan kepala ini biasanya berbahan elastis dan mudah menyerap keringat.

    Bukan tanpa alasan, headband memang didesain untuk menghalangi dan menyerap keringat yang akan jatuh ke wajah ketika berolahraga.

    Headband pun mampu menyingkirkan rambut mengenai wajah yang biasanya terjadi pada wanita berambut panjang.

    Bagi mereka yang berolahraga di musim dingin pun headband sering digunakan untuk melindungi kepala, dahi, dan telinga dari cuaca dingin dan berangin.

    6. Shaker
    [​IMG]
    Kepopuleran shaker sebenarnya diawali dari para bartender yang menggunakannya untuk mencampur minuman dengan cara digetarkan.

    Karena terus berkembang, tren shaker ini merambah hingga ke dunia fitness.

    Dimana shaker digunakan untuk mencampur suplemen fitness yang sebagian besar sulit untuk dilarutkan.

    Pemilihan shaker ini pun tidak boleh asal-asalan. Usahakan memilih shaker fitness yang bermaterial kaca agar lebih higienis dan ramah lingkungan.

    7. Tas Gym
    [​IMG]
    Aksesoris selanjutnya yang harus dimiliki setiap pemula ialah tas khusus olahraga.

    Tas khusus olahraga biasanya memiliki ukuran yang besar dan kantong dalam jumlah banyak untuk menempatkan barang bawaan.

    Seperti diketahui, bagi mereka penggiat kebugaran, tas gym fitness sangatlah diperlukan untuk membawa baju ganti, sepatu, hingga peralatan mandi.

    Itu dia beberapa aksesoris olahraga yang direkomendasikan untuk dimiliki oleh setiap pemula.

    Aksesoris di atas direkomendasikan bukanlah tanpa alasan, melainkan karena fungsinya yang mampu mendukung pergerakan, meningkatkan kenyamanan, dan melancarkan segala aspek yang berkaitan dengan performa olahraga maksimal.

    Referensi (Resource):
    • SFIDN FITS | Blog | 5 Rekomendasi Aksesoris Gym untuk Pemula. SFIDN FITS | Blog | 5 Rekomendasi Aksesoris Gym untuk Pemula. Published 2019. Accessed May 19, 2021. sfidnfits.com/5-rekomendasi-aksesoris-gym-untuk-pemula
    • ireborn77. Trend Olahraga Terkini. Blogspot.com. Published 2020. Accessed May 19, 2021. trendolahragasaatini.blogspot.com
    • Alvi Iqbal Budiarsya. Rekomendasi Aksesoris Alat Fitness Tambahan - Akizaku Olahraga. Akizaku Olahraga. Published May 19, 2021. Accessed May 19, 2021. https://akizakuolahraga.xyz/aksesoris-alat-fitness/
     
Loading...

Share This Page