Resep Cara Membuat Beef Steak Saus Lada Hitam Cocok Saat Idhul Adha

Discussion in 'Cooking' started by rendika Iswandi, Sep 12, 2016.

  1. rendika Iswandi

    rendika Iswandi Member

    Joined:
    Apr 13, 2016
    Messages:
    159
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]
    Beef Steak merupakan salah satu makanan 'westren' yang cukup populer, kegemaran orang menyantap beraneka jenis olahan berbahan baku daging sapi mungkin juga menjadi salah satu alasannya. Makanan ini memang berkembang diseluruh belahan dunia, tak terkecuali di Indonesia.

    Hari spesial Idhul Adha seperti saat ini, tentulah banyak dari kamu yang mempunyai daging sapi bukan? ya, tentu saja pasalnya banyak disana-sini yang sedang merayakan kurban, tak terkecuali saya. Akan tetapi bila kamu merasa bosan dengan olahan daging sapi biasanya, mungkin Beef Steak dapat menjadi solusinya.

    Cara membuat beef steak, dalam pembuatannya sebutulnya tidaklah sulit bahkan terkesan simple. Dimana kamu hanya cukup lumuri bumbu pada daging, kemudian panggang selama beberapa menit hingga matang. Namun perlu kamu ketahui, biasanya tingkat ke matangan pada steak itu berbeda-beda yaitu Well Done, Medium dan Rare.

    Resep bumbu beef steak saus lada hitam yang digunakan adalah bumbu yang pada umumnya, kamu sering gunakan. Tak ada teknik khusus ataupun bumbu rahasia dalam pengolahannya. Pada sore hari ini, saya mencoba mengulas secara detail perihal resep bumbu cepat cara mudah membuat beef steak saus lada hitam. Dalam prosesnya nanti, saya mengkhususkan untuk pembuatan 5 porsi. Semoga apa yang nantinya disampaikan, dapat berguna dan membantu bagi kamu yang ingin mencoba membuatnya dirumah.

    Bahan perlu disiapkan

    - Daging sapi tanpa lemak 250 g, potong 5 bagian tebal 1 1/2 cm

    Bumbu yang diperlukan

    - Margarin 3 sendok makan
    - Kecap manis 100 ml
    - Kecap inggris 1 sendok makan
    - Gula pasir 1/2 sendok teh
    - Jahe 1 1/2 sendok makan, parut
    - Bawang putih 3 siung, parut
    - Merica hitam bubuk 1/2 sendok teh

    Pelengkap yang direbus

    - Kentang 1 buah, belah menjadi 5 bagian
    - Wotel 1 buah, iris tipis
    - Buncis 3 buah, potong pendek

    Cara membuat

    - Pertama lumuri daging dengan bumbu. Kemudian diamkan selama 1 jam, agar bumbu resap.
    - Panggang daging hingga matang, dengan tingkat kematangan sesuai yang kamu inginkan.
    - Sajikan bersama kentang, wortel dan buncis.

    Cukup mudah bukan? ya, dalam pengolahannya seperti yang telah diungkapkan bahwa cara buat beef steak tergolong simple. Dimana cukup memberikan bumbu saus lada hitam pada daging, kemudian panggang selama beberapa menit. Maka akan menghasilkan cita rasa yang diinginkan. Mungkin karena alasan itulah, yang membuat hidangan ini kian populer ditengah masyarakat.

    Demikianlah ulasan saya kali ini perihal resep bumbu cepat cara mudah membuat beef steak lada hitam. Semoga apa yang telah disampaikan dapat bermanfaat dan dijadikan referensi bagi kamu, tentang berbagai resep aneka makanan rumahan bercita rasa lezat nan bergizi dan Selamat Hari Raya Idhul Adha 1437 H / 2016, bagi kamu yang sedang merayakannya.

    source Cara Membuat Beef Steak Saus Lada Hitam
     
  2. Najla

    Najla Member

    Joined:
    Aug 1, 2014
    Messages:
    445
    Likes Received:
    22
    Trophy Points:
    18
    Pengen bikin deeeh, Thanks Informasi nya Gan
     
  3. zaenudintea

    zaenudintea New Member

    Joined:
    Sep 13, 2016
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    wah kayaknya enak banget nih... kalo bisa nyobain, top dah resep nya,, hehehe
     
  4. rendika Iswandi

    rendika Iswandi Member

    Joined:
    Apr 13, 2016
    Messages:
    159
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
Loading...

Share This Page