resep gulai rebung

Discussion in 'Health & Medical' started by ani125, Aug 3, 2015.

  1. ani125

    ani125 Member

    Joined:
    Jun 26, 2015
    Messages:
    191
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    Rekomendasi :
    Kali ini tema sayurannya gulai rebung. Rebung yang berasal dari bambu ini memang enak untuk dijadikan sebagai bahan masakan,apalagi masih muda. Jika tidak musim,memang agak sedikit susah mencarinya dipasaran. Kebetulan ada dan kami pun pingin berbagi resepnya dengan teman-teman semua. Silahkan dicoba ya!
    Bahan Resep Gulai Rebungnya

    1/2 kg rebung muda,cuci bersih
    3 sndokmakan ikan teri Medan,cuci bersih
    1 buah kelapa kecil atau 1 buah kelapa yg besar,dijadikan santan
    1/2 siung bawang bombay besar
    1 sendokteh margarin
    sedikit air
    2 lembar daun salam, dicuci bersih
    1 batang serai, dimemarkan, dipotong menjadi dua bagian, dicuci bersih
    garam secukupnya
    bumbu penyedap secukupnya
    minyak goreng secukupnya

    Bumbu halusnya :
    10 biji cabai merah, dipotong kasar
    4 siung bawang merah, dipotong kasar
    3 siung bawang putih, dipotong kasar
    1 cm kunyit, dipotong kasar
    4 biji kemiri, dipotong kasar
    2 iris jahe
    1 sendok teh ketumbar

    Cara Membuat Gulai Rebungnya

    Semua bahan untuk bumbu halus dicuci bersih lalu digiling menggunakan chopper sampai halus.
    Siapkan pancinya,panaskan minyak goreng dan mentega,tumis bawang bombay sampai harum.Lalu masukkan bumbu yang dah dihaluskan tadi,tumis lagi smpai harum.
    Masukkan airnya, serai, daun salam dan rebung. Setelah mendidih baru masukkan santannya dan ikan teri Medan.diAduk rata.
    Beri garam dan bumbu penyedap, masak sampai rebung menjadi lembut.


    Tips :
    - Pilih rebung yang masih muda karena dagingnya akan terasa empuk dimakan.

    Pesannya : Selamat untuk Menikmati..

    Sumber resep gulai rebung
     
  2. Moovilia

    Moovilia Member

    Joined:
    Jul 29, 2015
    Messages:
    49
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    hmmm lezat banget pastinya, coba ditambah gambarnya biar makin muenakk
     
  3. ani125

    ani125 Member

    Joined:
    Jun 26, 2015
    Messages:
    191
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    nie lagi ada masalah dengan menaruh gambar,error gambarnya sob
     
Loading...

Share This Page