Sejarah Indonesia juga Ada di Bandung

Discussion in 'Tourism' started by desi ambar sari, Sep 22, 2015.

  1. desi ambar sari

    desi ambar sari Member

    Joined:
    May 20, 2015
    Messages:
    79
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Sejarah Indonesia dalam Nama Gedung

    Nama gedung pertama yang anda ingat saat mendengar kata bandung atau wisata di bandung mungkin ialah gedung sate. Gedung ini menjadi salah satu tempat Sejarah Indonesia di kota bandung. Gedung yang dibangun tahun 1920 ini dinamakan gedung sate karena bagian atas gedung ini berbentuk seperti sate tusuk. Gedung ini bersejarah karena menjadi gedung perkantoran pemerintah yang pertama kali dibangun di jawa barat. Warga bandung biasanya bersantai di tempat ini. ada banyak pedagang yang berjualan di sini, khususnya di hari minggu. Kedua, gedung gubernuran. Gedung yang menjadi tempat tinggal residen priangan pertama di kota bandung ini mulai dibangun tahun 1864. Ketiga, vila isola. Gedung art deco karya seorang c.p. wolff zcoemaker ini dianggap berhasil menyatukan antara lingkungan dengan bangunan. Dulunya, vila isola sempat beroperasi sebagai hotel. Namun, tahun 1953 gedung ini diambil alih oleh kementerian pendidikan untuk dijadikan perguruan tinggi untuk pendidikan calon guru. Hingga saat ini vila isola telah menjadi milik universitas pendidikan indonesia.

    Tempat keempat dalam Sejarah Indonesia ialah gedung merdeka. Gedung ini menjadi tempat konferensi asia afrika pada 1955. Gedung ini awalnya ialah sebuah club house societet concordia. Di tahun 1980, di sebelah sayap kiri gedung ini dijadikan sebagai museum asia afrika. Kelima, gedung konvensi landmark. Gedung ini sama-sama dirancang oleh wolff schoemaker. Dulunya gedung ini ialah toko buku dan percetakan van drop. Konon, untung yang diperoleh oleh perusahaan percetakan dan toko buku ini dapat digunakan untuk membangun 50 vila mewah di masa itu.
     
    localhost likes this.
Loading...

Share This Page