Sepeda Gunung Juga Butuh Perhatian

Discussion in 'General Sports' started by Rendi Rafli, Oct 26, 2016.

  1. Rendi Rafli

    Rendi Rafli Member

    Joined:
    Aug 30, 2016
    Messages:
    231
    Likes Received:
    26
    Trophy Points:
    28
    Rasa kagum saat melihat atraksi mountain bike, terkadang sedikit teralihkan pada sepedanya. Jika dipikir-pikir, tanpa dukungan sepeda yang kuat, mustahil pesepeda tersebut mampu menakhlukkan ekstrimnya medan di pegunungan.

    Dari sana, jelas tergambarkan, bila dengan spesifikasi yang sedemikian gahar sudah barang tentu harga sepeda gunung tersebut mahal. Dan, yang tak kalah sering mengiang menjadi pertanyaan, bentuk perhatian seperti apakah yang biasa diberikan pesepeda agar sepedan gunungya selalu maksimal digunakan?

    Pemeliharaan Standar

    Memiliki sepeda gunung tak hanya cukup pada penggunaannya. Pesepeda juga perlu memberikan perawatan intensif agar performa sepeda gunung tidak memudar. Masing-masing sepeda gunung memiliki prosedur perawatan standar sesuai jenisnya. Bahkan, setiap bagian perlu dipelihara sesuai aturan yang sudah ditetapkan.

    Pemeriksaan Rutin

    Proses ini diperlukan untuk memastikan sepeda dapat berfungsi optimal, bebas gangguan. Pemeriksaan rutin ini bisa dimulai dari fungsi tidaknya rem. Bisa dilakukan dengan mengangkat roda dan mengatur tuas rem. Demikian juga rem cakram harus dipastikan berfungsi normal, karena fungsinya tidak kalah penting.

    Berikutnya periksa tekanan angin pada ban. Sesuaikan dengan tingkat kenyamanan saat mengendarainya. Jangan lupa melihat kondisi rantai. Lumuri dengan pelumas agar rantai berfungsi dengan baik. Jika tidak mengerti komponen lengkapnya, bisa bertanya ke mekanik saat menyerviskan sepeda.

    Tidak Asal Membongkar

    Komponen sepeda gunung dirancang sedemikian rupa agar bisa kuat dan bertahan kala digunakan untuk menyusuri medan yang berat. Jika komponen tersebut dibongkar karena coba-coba tanpa pengetahuan mekanik yang pasti, maka bisa membuat performa sepeda gunung bermasalah saat digunakan.

    Servis Berkala

    Servis berkala diperlukan untuk memastikan ada tidaknya masalah pada sepeda gunung. Sebab, tidak semua pesepeda gunung memperhatikan sepedanya secara intensif. Apalagi usai digunakan dan telah melewati beragam trek terjal. Bisa saja ada komponen sepeda yang mengalami masalah, sehingga fungsi servis berkala di sini menjadi vital.

    Bila pesepeda sering memperhatikan sepeda gunungnya dengan baik, maka kerusakan sepeda yang parah bisa dihindari. Selain itu, sepeda gunung yang sering diperhatikan juga turut menyumbangkan keselamatan maupun performa maksimal saat pertandingan.

    Sumber
     
    Rifa Firmansyah likes this.
  2. Rima

    Rima Guest

    Yaaa jangan cuma merhatiin mantan aja :(
     
  3. kaya pacar aja perhatian, gan*bergaya*
     
  4. sfidn

    sfidn Member

    Joined:
    Apr 5, 2018
    Messages:
    55
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    paling perlu di perhatikan lagi adalah kalau sudah di pakai di jalan yang becek dan penuh lumpur. sampe rumah langsung bersih2
     
Loading...

Share This Page