Suka Makan Pisang? Ini Manfaatnya

Discussion in 'Health & Medical' started by yuyutwah, Sep 5, 2014.

  1. yuyutwah

    yuyutwah Member

    Joined:
    Feb 4, 2014
    Messages:
    427
    Likes Received:
    18
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    [​IMG]
    Buah yang satu ini mudah ditemukan di negera kita tanpa mengenal musim. Tekstur daging yang lembut dengan harga yang relatif murah membuat banyak orang jatuh hati untuk terus makan buah pisang.
    Kandungan pisang, tak perlu ditanya. Pisang kaya kalium, serat, Vitamin C dan B6 yang baik untuk tubuh. Namun, masih ada empat alasan lagi untuk terus makan buah ini demi kesehatan Anda.

    1. Bisa menggantikan minuman berenergi
    Dalam studi yang dipublikasikan dalam PLos ONE, peneliti menemukan bahwa kinerja minuman berenergi sama baiknya dengan setengah pisang. Namun , pisang memiliki paduan nutrisi yang lebih sehat, seperti gula alami dan antioksidan.
    Selain itu, kandungan potasium pada pisang sangat baik dalam berolahraga karena membantu terhindar dari kram otot.

    2. Tingkatkan metabolisme
    Ingin mendapatkan bobot badan ideal? Pisang adalah buah yang tepat. Ada kandungan yang bernama resistan starch, yang membuat proses pencernaan berlangsung lebih lama sehingga Anda terus merasa kenyang.

    3. Kontrol tekanan darah
    Tekanan darah tinggi picu penyakit lain seperti serangan jantung. Untuk membantu menurunkan tekanan darah di tubuh salah satunya dengan pisang. Kandungan kalium pada pisang, membantu mengatur tekanan darah karena semakin banyak kalium yang dikonsumsi semakin banyak natrium yang keluar dari tubuh.

    4. Atasi sembelit
    Jika sulit buang air besar, selain makan pepaya bisa juga dengan pisang. Satu buah pisang memiliki 3,1 gram serat yang meringankan sembelit. Selain itu, pisang juga membantu pemulihan setelah diare.

    5. Baik untuk diet
    Menurunkan berat badan dengan pisang
    merupakan metode diet yang sudah dilakoni banyak orang. Pisang akan menstimulasi pencernaan kita dan membersihkan sisa makanan yang tidak dibutuhkan di dalam saluran pencernaan. Jadi tubuh tidak akan kelebihan berat badan karena nutrisi yang diserap hanya seperlunya.
    Informasi diet pisang baca pada link berikut:
    http://tipsdietku.com/turunkan-berat-badan-sampai-target-dengan-diet-pisang/
     
  2. debays

    debays Active Member

    Joined:
    Jul 18, 2014
    Messages:
    1,409
    Likes Received:
    58
    Trophy Points:
    48
    suka pake banget, dibuat campuran roti enak, es pisang enak, keripik pisang juga mantap. :D
     
  3. Heru Firmansyah

    Heru Firmansyah Member

    Joined:
    Aug 24, 2014
    Messages:
    154
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    18
    pisang bakar tak kalah juga enaknya, apalagi pake selai coklat, mmm mantap:)
     
Loading...

Share This Page