Tips blogger 6 alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog

Discussion in 'General Internet' started by blidee19, Mar 21, 2016.

Tags:
  1. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    [​IMG]

    6 alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog

    1. Trafik blog tak kunjung meninggi.

    Pertama alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah trafik. Banyak blogger mengeluh mengenai trafik blog yang tak kunjung bertambah. Akibatnya yang akan bertambah lebih tinggi adalah rasa malas dan bosan. Dan alhasil blog yang sudah terbuat dan dibuat dengan jerih payah menjadi blog yang tak terurus kemudian menjadi blog yang bersarang laba - laba.

    Di dunia ini tidak ada yang instan, jika ingin instan kalian harus punya modal sama seperti mie instan, kalau ingin membeli mie instan anda harus mempunyai uang. Namun jika seandainya anda ingin menjadi seorang blogger sejati trafik tidak akan menjadi alasan anda untuk ngeblog karena ngeblog dibutuhkan niat dan tekun dalam membuat postingan. Selain itu menjadi seorang blogger harus dibutuhkan jerih payah dan berjiwa penulis.

    Jika blog anda ingin terkenal itu hanya masalah waktu saja, karena blog juga mempunyai proses tahap pengembangan seperti halnya usaha dagang, usaha dagang awal pertama di buat tidak akan laris terlebih dahulu melainkan kita harus mengikuti proses alur dimana usaha dagang kita menjadi terkenal yakni melalui promosi atau bersosial dengan pedagang - pedagang lainnya.

    2. Salah mengambil topik blog.

    Kedua, alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah salahnya memilih topik bahan pembicaraan. Hal ini sering sekali terjadi dikalangan blogger pemula. Mengapa ini sering terjadi? ini sering terjadi dikarenakan keterburu - buruan kita atau kita mengikuti topik blog orang lain hanya karena blog orang lain tersebut laris manis dalam artian banyak pengunjung hingga akhirnya di tengah perjalanan ngeblog topik kita tak selaras dengan niat pikiran kita untuk ngeblog.

    Sekedar tips, jika ingin menjadi seorang blogger yang berkelanjutan dan ingin menjadi blogger terkenal maka harus dibutuhkan niat dan ketekunan. Bagaimana caranya? pilihlah topik berdasarkan hobby atau kesenangan maksimal. Contoh jika anda hobby menjadi seorang pelawak anda bisa membuat blog seperti mas raditya dika.

    3. Kehabisan ide untuk menulis artikel baru.

    Ketiga, alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah kehabisan ide. Kehabisan ide sering menimpa blogger baru seperti saya contohnya, pasalnya ketika sedang ingin menulis, banyak hal yang terpikirkan dalam membuat satu artikel. Alhasil ide yang sudah di dapatkan malah hilang entah kemana dan sehingga kita sering menganggap bahwa topik yang diangkat sudah kehabisan ide.

    Pada akhirnya saya pun menjadi lebih mengerti atau sudah memahami bahwa ketidak luasan wawasan kita terhadap internet membuat otak menjadi buntu. Padahal ide untuk menulis itu tidak akan pernah habis hanya saja kita bingung menentukannya.

    Tips, jika seandainya ide yang di dapatkan oleh orang lain kalian hanya perlu membuat ide tersebut menjadi lebih baik dari orang tersebut maka dengan cara ini anda dapat mengatasi segala kebuntuan mengenai kehabisan ide untuk menulis sebuah blog.

    4. Artikel tidak terindex di mesin pencari.

    Keempat Alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah artikel tidak terindex. Ini juga adalah alasan yang sangat besar yang pernah di alami oleh blogger. Hanya karena postingan yang dibuat tidak terindex oleh google maksudnya menjadi halaman pertama di mesin pencarian dan akhirnya blog yang dibuat ditinggalkan begitu saja sampao sampai blog tersebut dimakan oleh ketinggan jaman.

    Alasan yang satu ini memang sering terjadi apalagi dikalangan blogger yang bermata duitan. Seolah - olah blog yang menghasilkan bisa dibuat dengan hanya waktu semalam. Gila kali ya si blogger ini? yang dipikirannya pasti soal uang, uang dan hanya uang sama seperti tokoh kartun spongebob "Mr. Crab"

    Mager di pageone mesin pencarian google adalah mimpi bagi semua blogger dunia, maka dari itu tidak sedikit yang menggunakan cara black hat agar blognya bisa di cintai oleh google dan alhasil blognya ditendang oleh sang pencipta GOOGLE.

    5. Expetasi Blog is Money.

    Kelima Alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah karena expetasi mengenai blog adalah uang. Untuk blogger yang sudah lama aktif Blog adalah uang bukan kalimat yang keliru. Namun blog adalah uang untuk blogger pemula atau masih baru ini adalah pikiran paling sadis yang bisa membunuh atau mencuci otak.

    Banyak kejadian ini terjadi di kalangan blogger pencinta uang, hanya karena blog yang ia buat tidak menghasilkan pendapatan alhasil sifat malas pun keluar pada puncaknya dan blog yang dibuatnya menjadi tidak terurus, terlantar lalu sang blogger pun berhenti secara permanen untuk mengenal blog hanya disebabkan oleh harapan besar blogger untuk blognya mnghasilkan pendapatan.

    Blog yang menghasilkan ibarat "manusia yang baru lahir dalam keadaan lemah, perlahan - lahan mencoba untuk belajar duduk, merangkak, berjalan dan berlari. Semakin hari, semakin kuat dan kian bertambahnya umur menjadi lebih dewasa maka nilainya akan terus bertambah". said "wisa rahardi".

    6. Di tolak terus oleh google adsense.

    Keenam Alasan mengapa blogger menjadi malas ngeblog adalah pengajuan iklan di tolak melulu oleh google adsense. Tidak sedikit para blogger akhirnya pensiun disebabkan oleh blognya tak pernah di terima oleh tuannya yakni Google. Dan tidak sedikit pula menganggap bahwa google adsense sangat begitu kejam dn alhasil blog yang dibuat dengan segenap jiwa dan raga sekokoh indonesia merdeka di jamannya runtuh hanya karena email yang dikirimkan oleh google adsense tentang penolakan pengajuan google adsense yang diajukan.

    Berkat hal ini, banyak blogger tidak bersemangat lagi untuk ngeblog, bahkan ada yang berkata apa gunanya ngeblog hanya karena di tolaknya oleh google adsense berkali - kali. Saran dari saya 2 - 3 kali jika masih ditolak berpikirlah secara jernih dan positif mungkin belum rejeki atau intropeksi diri terlebih dahulu apakah blog yang anda ajukan sudah mengikuti aturan yang dikeluarkan google atau tidak, karena ngeblog tidak untuk mendewakan google adsense.

    Jika anda ingin di terima oleh google adsense dan dicintai oleh raksasa internet yakni google maka anda jangan mudah pantang menyerah. Di luar sana masih ada banyak blogger yang ditolak berpuluhan - puluhan kali masih tetap bertahan dan tidak menyerah harusnya anda begitu. (alibi)

    silahkan ditambahkan master +blidee
     
    lasealwin likes this.
  2. Minecraftndns

    Minecraftndns Active Member

    Joined:
    Dec 13, 2015
    Messages:
    922
    Likes Received:
    100
    Trophy Points:
    43
    Bahas tentang sampo apa alasan blogger malas ngeblog mas :D, just kidding
    thread bagus nih, langsung kena pada blogger yang awalnya semangat ngeblog tiba-tiba sejalan dengan waktu malah jadi putus kata :D
     
  3. Wong Blajar

    Wong Blajar Member

    Joined:
    Dec 14, 2015
    Messages:
    337
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    terus biar semangat terus gimana den , agar trafik naik terus gimana solusinya
     
  4. Dave99

    Dave99 New Member

    Joined:
    Apr 21, 2015
    Messages:
    19
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Tips biar terus semangat nge-Blog salah satunya yaitu dg menulis topik yg kita sukai, yg kita happy menjalankannya...istilahnya Passion gitu Mas. Jgn memaksankan diri menulis artikel dg tujuan adsense atau utk menarik iklan lain, namun sebenarnya kita tidak suka topik artikelnya. Lama-lama bs bosan nanti, apalagi jika belum menghasilkan...Semoga bermanfaat..!
     
  5. AndroidApkApps

    AndroidApkApps Member

    Joined:
    Dec 11, 2015
    Messages:
    693
    Likes Received:
    68
    Trophy Points:
    28
    Rata" sekarang blogging cuma ekspetasinya buat cari duit padahal tahap pertama bagi seorang pemula yg ingin bergelut dunia online harus ikhlas jika dijalani maka uang akan mengikuti :) trust me its work
     
  6. Griya Solo Web

    Griya Solo Web Member

    Joined:
    Feb 21, 2016
    Messages:
    118
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    kalau menurut saya kehabisan ide faktoru yang utamanya mau bikin artikel jadi bingung
     
  7. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Haha typo dikit mastah, btw terimakasih ciin
     
    Minecraftndns likes this.
  8. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Caranya ya sabar cari sedikit motivasi agar niat blog kembali bersemangat lagi rajin mosting minimal 2 artikel perhari (Bikin sendiri atau rewrite). ngerti sama webmaster tools, seo offpage dan onpage. Promosi juga penting, promosi dengan teman misalnya. pasti naik deh trafiknya dijamin :D
     
  9. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Setuju mah sama mastah ini hehe;)
     
  10. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    iya juga ya hahaha stuju ane mastah
     
  11. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
    kalo ane emang males bangeettt dan bingung mau masukinartikel apa yang enak dibaca orang dan yg mendatangkan banyak pengunjung
     
  12. Damar

    Damar Well-Known Member

    Joined:
    Jun 22, 2014
    Messages:
    1,472
    Likes Received:
    216
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Saya 3 dan 6, tapi yang paling membuat saya malas menulis adalah poin ke 3. :D
    Ditambah lagi tugas kuliah yang menumpuk *kerja*
     
  13. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    kan google udah nyiapin google trending mastah, bisa gunakan google tranding untuk cari inspirasi artikel terbaruu. :cool:
     
  14. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    hehe, sabar mastah ada batasnya kok dunia maya sama dunia nyata. Mending blogwalking ke blog yang relevan untuk mencari ide siapa tahu nemu ide cemerlang dan dikembangkan deh :D
     
  15. Rafa Asoka

    Rafa Asoka Member

    Joined:
    Sep 5, 2015
    Messages:
    628
    Likes Received:
    57
    Trophy Points:
    28
    kalo ditolak terus itu betul adanya :( tapi kalo males ngeblog sih ( saya pribadi ) engga. ada yang punya akun adsense nganggur ga ya ? sini saya bayarin / saya pakai hahaha :D
     
  16. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    mending sabar mastah, koreksi lagi blognya mungkin ada artikel atau masih melanggar tos adsense. hehe jangan jadikan adsense sebagai dewa dari ngblog masih ada yang lain contoh afilasi mungkin :D
     
  17. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
    Tetep males nulis hehehe :D apalagi kalo udah mager gan, mau diapain juga tetep aja males
     
  18. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,874
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Ada alasan paling jitu gak untuk nyelesain semua masalah diatas?
     
  19. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    hehe iya gan dulu juga pernah gitu sayanya, tetapi semenjak ada motivasi akhirnya kembali ngblog lagi hehe
     
  20. blidee19

    blidee19 Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    89
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Gak perlu alasan mah mastah, cukup dengan niat kalau ada niat alasan gak terlalu perlu hehe. Kalau tips jitu untuk nyelesain masalah diatas mungkin cuman mencari motivasi ngblog, dalam artian apa sih tujuan anda ngblog saat ini. nah cari deh motivasinya hehe:)
     
Loading...

Share This Page