Tips Cara Diet Sehat Vegetarian

Discussion in 'Health & Medical' started by silvira, Jan 2, 2015.

  1. silvira

    silvira New Member

    Joined:
    Dec 31, 2014
    Messages:
    80
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    [​IMG]Jika anda ingin sehat dan terhindar dari penyakit-penyakit kronis maka sangat penting untuk menjaga berat badan agar tetap ideal. Jadi bagi yang mengalami kegemukan atau obesitas sangat disarankan melakukan diet supaya berat badan bisa turun dan kembali normal. Akan tetapi banyak juga pelaku diet yang ingin berat badan mereka turun secara instan sehingga melakukan diet yang terlalu keras padahal cara ini sangat tidak dianjurkan karena memberikan dampak negatif bagi tubuh.Namun ada cara yang tepat untuk menurunkan berat badan yakni dengan diet vegetarian dan berikut untuk tips cara diet sehat vegetarian yang kami rangkum dari berbagai sumber.

    Sekedar informasi tambahan dalam diet vegetarian ini dibedakan menjadi dua tingkatan yaitu lacto-ovo vegetarian serta pescetarians. Perbedaan dari keduanya adalah pada lacto-ovo vegetarian selain mengkonsumi sayuran pelaku diet juga mengkonsumsi susu dan juga telur sedangkan pada pescetarians pelaku diet mengkonsumsi sayur dan ikan. Tetapi dalam diet vegetarian yang paling umum dan paling banyak dipilih adalah lacto-ovo vegetarian. Jika anda tertarik dengan diet vegetarian ini tentu saja anda membutuhkan tips cara diet sehat vegetarian agar diet yang anda lakukan sukses dan bisa memberikan hasil seperti yang anda inginkan. Selain lewat tips tersebut anda juga harus memiliki komitmen atau tekad yang kuat apalagi bagi anda yang tidak terbiasa atau jarang mengkonsumsi sayur-sayuran.

    Langsung saja untuk tips cara diet sehat vegetarian yang pertama adalah ganti menu anda sesuai dengan menu diet sehat vegetarian yang terdiri dari sayur dan buahan-buahan. Anda juga bisa mengkonsumsi telur dan susu tetapi perhatikan juga intensitasnya. Kemudian tips yang kedua banyak-banyaklah minum air putih sebab fungsi air putih dalam diet sangatlah penting apalagi air putih bisa membantu menurunkan berat badan. Tips berikutnya yaitu lakukanlah olahraga ringan secara rutin dan juga teratur. Idealnya dalam waktu satu minggu setidaknya anda minimal menghabiskan waktu untuk berolah raga selama 30 menit sebanyak tiga atau empat kali.
     
Loading...

Share This Page