Toyota Calya & Datsun Go+ Panca, Manakah Service Yang Paling Mahal?

Discussion in 'Otomotif' started by bayoe234, Oct 14, 2016.

  1. bayoe234

    bayoe234 Member

    Joined:
    Oct 7, 2016
    Messages:
    26
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]



    [​IMG]


    Pasar mobil domestik sekarang ini sedang diramaikan oleh mobil murah atau lebih dikenal LCGC ( Low Cost Green Car ) khususnya yang memiliki 7 seater. Banyak pelaku produsen mobil yang mengandalkan mobil murah 7 seater baik dari Toyota, Daihatsu, Honda dan Datsun.

    Sebelumnya Datsun Go+ Panca merajai mobil murah 7 seater dan sekarang ini terhitung dari Agustus 2016 Toyota dan Daihatsu menghadirkan Calya dan Sigra. Kehadiran kedua LMPV 7 seater ini bahkan mengalahkan penjualan Toyota Avanza yang sempat merajai kelas MPV.

    Dalam membeli mobil murah atau LCGC ada aspek yang harus dipertimbangkan dari segi perawatan atau service. Dalam hal ini bila dibandingkan Toyota Calya sebagai pemain baru di kelas LCGC 7 seater dan pemain lama Datsun Go+, manakah yang terbilang lebih murah dalam hal perawatan atau service.

    Jika dilihat dari harga jualnya kedua brand yang memasukkan mobilnya di LCGC, harga Toyota Calya tipe terbawah yakni E ( MT ) dijual Rp 132,45 juta lebih mahal dengan varian tertingginya Datsun yakni Go+ Panca yang dibanderol Rp 118,45 jt.

    Berdasarkan informasi yang didapat bahwa biaya servis Toyota Calya bermesin 1,2 liter hingga jarak tempuh 50 ribu km adalah Rp 2,1 juta. Dengan catatan bahwa PT Toyota Astra Motor (TAM) memberikan gratis jasa servis hingga km tersebut.

    Rinciannya sebagai berikut:
    -10 ribu km: Rp 350 ribu (ganti oli)
    -20 ribu km: Rp 400 ribu (ganti oli dan filter)
    -30 ribu km: Rp 350 ribu (ganti oli)
    -40 ribu km: Rp 650 ribu (ganti oli, filter, minyak rem, dan filter kabin)
    -50 ribu km: Rp 350 ribu (ganti oli)

    Sementara GO+ Panca, biaya servisnya untuk kilometer yang sama sedikit lebih mahal. Berdasarkan kalkulasi yang terdapat di laman datsun.co.id, harga perawatan GO+ Panca hingga 50 ribu kilometer adalah Rp 2.496.500. Dengan catatan, konsumen tak perlu membayar apapun pada servis pertama (10 ribu km).

    Berikut rinciannya:
    -10 ribu km: Rp 0
    -20 ribu km: Rp 527.500 (saringan oli, lock nut rear wheel, cap hub rear wheel, oli mesin)
    -30 ribu km: Rp 388 ribu (ganti oli dan saringan oli)
    -40 ribu km: Rp 1.193.000 ribu (ganti oli, filter, spark plugs intake manifold gasket, throttle gasket, lock nut rear wheel, cap hub rear wheel, oli mesin, serta minyak rem)
    -50 ribu km: Rp 388 ribu (ganti oli dan saringan oli)
     
  2. sutrisno

    sutrisno Member

    Joined:
    Sep 19, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
Loading...

Share This Page