Wisata Outbound: Permainan Halo Apa Kabar

Discussion in 'Tourism' started by defialvia, May 17, 2014.

  1. defialvia

    defialvia Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    75
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Kali ini akan dibahas tentang permainan apa saja yang dapat dilakukan saat wisata outbound. Permainan pertama adalah Permainan Halo Apa Kabar. Dari namanya sudah dapat ditebak bahwa setiap peserta akan menanyakan dan menjawab kabar mereka saat ini. Jumlah pesertanya seluruh peserta yang penting syaratnya berjumlah genap, apabila ganjil panitia harus ikut menjadi peserta juga. Waktu permainan disesuaikan saja dengan kondisi. Peralatan tidak dibutuhkan dalam hal ini.

    Bagaimana cara memainkannya, ikuti langkah-langkahnya:

    1. Seluruh peserta membentuk lingkaran mengeliilingi koordinator. Kemudian diminta berhitung 1, 2, 1, 2 ....sehingga setiap peserta memiliki angka, yaitu angka 1 dan angka 2. Bila koordinator menyebutkan angka 1, peserta yang mempunyai angka 1 harus menghadap kiri dan peserta yang memiliki angka 2 otomatis menghadap ke kanan sehingga posisi mereka saling berhadapan.

    2. Setelah itu, peserta angka 1 menjabat tangan peserta angka 2 sambil menyapa: Hallo, apa kabar..?, peserta angka 2 menjawab: Baik...., baik...sambil menepuk bahu peserta angka 1 dengan tangan kiri.

    3. Jika koordinator menyebutkan angka 2, peserta angka 2 harus menghadap kiri dan peserta angka 1 akan menghadap kanan. Lalu akan salaing menyapa seperti di atas.

    4. Jika koordinator menyebut angka 3, seluruh peserta harus menghadap koordinator dan menyapa : Hallo apa kabar..? sambil mengangkat tangan kanan. Koordinator akan balas menjawab Baik...baik.. sambil mengangkat tangan kanan juga.

    5. Demikian terus menerus berganti-ganti mengikuti instruksi koordinator.

    Dalam permainan ini sang koordinator memiliki peranan sangat penting. Setiap instruksi harus jelas dan tegas sampai peserta melakukannya baru melanjutkan instruksi selanjutnya agar peserta tidak bingung yang menyebabkan permainan tidak berjalan semestinya. Improvisasi koordinator juga dapat dilakukan seperti bila anda dari daerah sunda maka ‘apa kabar’ bisa diganti dengan ‘kumaha damang’ atau bagi yang dari Jawa dapt dirubah dengan ‘piye kabare’.

    Demikian artikel saya tentang Wisata Outbound: Permainan Halo Apa Kabar semoga bermanfaat dan menjadi referensi mengisi liburan anda bersama keluarga dan rekan-rekan. Terima kasih
     
  2. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Sepertinya permainan Halo Apa Kabar tidak harus dilakukan di luar ruangan :)
     
  3. AhmadWafa

    AhmadWafa Member

    Joined:
    Oct 2, 2013
    Messages:
    870
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Permainan semacam apa sih itu ? *bingung*
     
  4. Grant Verleend

    Grant Verleend Active Member

    Joined:
    Sep 10, 2014
    Messages:
    1,234
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Kayaknya harus konsultasi ke provider outbound deh.
     
Loading...

Share This Page