[ASK] Script Pasang Iklan Di Blog Saya

Discussion in 'E-Commerce' started by Adam Aiyasi, May 22, 2014.

  1. Adam Aiyasi

    Adam Aiyasi Member

    Joined:
    May 17, 2014
    Messages:
    291
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Okelah terimakasih kalo ndak masalah..kalo pas online pasti saya akan mampir di forum ini...paling respek dan paling sosialis menurut saya...saya sebenarnya sudah pasang iklan ppc dari kliksaya...tapi ratio klik pengunjung dengan total tayangan iklannya cuma 0.7% perbandingannya (masa iklan yang tayang mencapai 700an ribu perbulan yang klik cuma 240-250 aja..he..he....selain iklan ppc, juga dari iklan perorangan menuju website...nah bingung kalo blog kebanjiran iklan...padahal katanya sekarang juga sudah ada sanksi google weight layout..atau apalah lupa namanya...akan saya coba infolink dari chitika juga...makasih ya mas Ardilas
     
  2. davidrahman

    davidrahman Member

    Joined:
    Jun 4, 2014
    Messages:
    901
    Likes Received:
    32
    Trophy Points:
    28
    tinggi bener trafiknya 45ribu / hari, master seo nih spertinya
     
  3. Adam Aiyasi

    Adam Aiyasi Member

    Joined:
    May 17, 2014
    Messages:
    291
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Saya bukan master SEO mas @davidrahman, ya gak taulah pengunjung sampai 45 ribu per hari. tapi sayang blog saya sedang hancur sekarang, entah apa sebabnya. Mungkin karena google.com diredirect ke google.co.id jadi banyak kata kunci yang hilang di SERP 1. Padahal kalo di google com masih merajai. Sementara blog saya berniche Dangdut (bukan di signature), dan kebanyakan orang yang menuju ke blog saya pasti orang awam SEO. Jadi pokoknya nulis google.com lalu cari yang mereka butuhkan (dangdut), entah itu berita atau download lagu. padahal google com sudah redirect ke google.co.id, jadi ya anjlok pengunjungnya.

    Saya sendiri belum tau triknya bagaimana, dan ternyata memang banyak yang drop trafiknya gara2 redirect. Dulu yang pernah dapat rangking di SERP, jadi ilang. saat kemaren ada google update panda 4.0, saya pikir blog saya lulus, karena pengunjung hampir mencapai 80 ribuan perhari. Namun hanya berlangsung sekitar seminggu lebih saja. dan tepat tanggal 3 juni 2014 blog saya anjlok ke 35 ribuan..saya lemes dan gak tau harus gimana. Dan sekarang justru parah. Sisa pengunjung hanya berkisar 22 ribuan saja...dan angka terendah terhitung tanggal 9 juli saat pilpres kemarin dimana pengunjung hanya 19 ribuan perhari (dasbor blogger).

    Saya hanya melakukan update saja. dan share ke sosial media seperti facebook, googleplus, dan twitter (meski jarang pengunjung yang datang dari twitter). Setiap update, kebiasaan submit ke sosial bookmark seperti lintas.me, populerkan, infopilihan dan sebagainya saya hentikan karena ternyata tercium oleh google sebagai tindakan webspam manual di webmaster tool.

    terdeteksinya tindakan webspam manual di webmaster tool mungkin jadi penyebab hilangnya pengunjung blog. sayapun sudah menggunakan disavow link tool dan mengirim tinjauan ulang (reconsideration) dari google, tapi ketika mendapat balasan sekitar semingguan, google pasti menunjuk bakclink unnatural lainnya. Jumlah backlink (ketika pengunjung 80ribuan) sekitar 14 ribuan, habis tinggal 6 ribuan saja. Yah begitulah suka dukanya orang yang terjun ke dunia blogging....

    Permasalahan anjloknya pengunjung itu sebenarnya terjadi setiap 3 bulan sekali untuk blog saya (tau kalau blog lain). Saya hanya menghitung bulan sejak turunnya pengunjung (juni 2014), apakah nanti di bulan September akan normal lagi...seperti masalah2 sebelumnya. Yang paling parah adalah ketika blog saya kehilangan pengunjung di bawah 1000an, taun lalu (September). normal kembali bulan desember...kumat lagi bulan maret...normal lagi bulan april...kumat lagi bulan juni...jadi saya bukanlah master atau pakar SEO..saya ngeblog apa adanya...gak punya trik khusus agar pengunjung banyak..
     
  4. Rudi Nazarudin

    Rudi Nazarudin Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    351
    Likes Received:
    40
    Trophy Points:
    28
    wuih.. trafiknya udah mantep bener gan, tinggal dipasang GA sendiri aja atau yang lainnya gan
     
Loading...

Share This Page